Dibuka, Ini Tata Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 49!
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49 resmi dibuka pada hari ini, Senin (6/3). Berikut cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 49!
BaperaNews - Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49 sudah dibuka pada hari ini, Senin (6/3). Jadwal pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49 ini diumumkan secara resmi melalui akun Instagram prakerja.go.id.
“Gelombang 49 sudah dibuka, klik gabung gelombang sekarang di dashboard akun kartu Prakerja kamu!” Tulisan yang tertera dalam postingan Prakerja 2023.
Kartu Prakerja 2023 ini hanya berlaku untuk peserta berusia 18-64 tahun, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49 dapat dilakukan secara online melalui laman www.prakerja.go.id.
Bagi kamu yang ingin mendaftar program Kartu Prakerja 2023, penting untuk mengetahui tata cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 49. Berikut tahapan cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 49 yang telah Tim Redaksi Bapera News rangkum untuk kamu.
Baca Juga : Beredar Penipuan Kartu Prakerja, Ini Modusnya!
Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 49
- Akses laman https://www.prakerja.go.id/, lalu izinkan akses lokasi, isikan NIK, nomor kartu verifikasi, tanggal lahir, alamat, hingga nama ibu kandung
- Unggah foto KTP dan swafoto wajah
- Setelah sistem melakukan pengecekan wajah, tunggu ke tahap berikutnya untuk verifikasi nomor handphone
- Masukkan kode OTP yang sudah dikirimkan ke nomor handphone
- Isi pernyataan pendaftar sesuai kondisi sebenarnya
- Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar
- Setelah itu, gabung dengan gelombang sesuai alamat KTP, klik Gabung Gelombang
- Akan muncul konfirmasi pilihan gelombang, klik Gabung
- Selanjutnya muncul Persetujuan Prakerja berisi sejumlah pernyataan, klik pada kolom Saya Menyetujui untuk dapat lanjut ke tahap berikutnya
- Pendaftaran selesai dan dapat menunggu pengumuman seleksi.
Sebagai informasi, durasi pelatihan kartu Prakerja 2023 diperpanjang jadi 15 jam, total insentif dari Rp 3,55 juta jadi Rp4,2 juta per peserta, dan cara pelatihan semula online menjadi pelatihan langsung dan hybrid.
Rincian insentif Kartu Prakerja 2023 Rp 4,2 juta terdiri dari Rp 3,5 juta untuk biaya pelatihan, Rp 600 ribu bentuk uang tunai, dan pengisian survey Rp 100 ribu selama 2 kali.
Baca Juga : Aturan Baru! Ini 6 Perubahan Kartu Prakerja 2023