Cek Syarat Lowongan Kemenlu Jadi Pegawai Perwakilan RI di Luar Negeri!
Kementerian Luar Negeri Indonesia saat ini sedang membuka lowongan kerja menjadi pegawai perwakilan RI di Luar Negeri. Simak syarat dan cara daftarnya!
BaperaNews - Kementerian Luar Negeri Indonesia membuka lowongan kerja untuk posisi pegawai yang ditempatkan di luar negeri sebagai perwakilan RI. Lowongan kerja Kemenlu ini dibenarkan oleh Direktur Informasi dan Media Kemlu Hartyo Harkomoyo pada Selasa (2/5).
“Lowongan kerja ini ialah untuk pegawai setempat, sifatnya mencari kandidat shortlisted untuk penempatan pegawai setempat di kantor perwakilan” tutur Hartyo.
Menurut Hartyo, mereka yang telah lulus kandidat shortlisted selama 2 tahun akan mendapat penawaran pada bagian perwakilan yang kosong posisinya.
Lowongan kerja Kemenlu ini hanya sebagai pegawai perwakilan RI luar negeri, bukan sebagai PNS (Pegawai Negeri Sipil). “Statusnya bukan PNS ya” tegasnya.
Sedangkan untuk jumlah formasi yang dibutuhkan sesuai dengan jumlah perwakilan mana saja yang kosong untuk masa kerja 2 tahun. Surat lowongan kerja Kemenlu telah dibuat di Surat Pengumuman 00040/KP/04/2023/24.
Baca Juga : 5 Posisi Lowongan Kerja Toyo Denso Dibuka Hingga 13 Mei!
Syarat Umum Lowongan Kerja Kemenlu Perwakilan RI Luar Negeri
- WNI umur 22-40 tahun ketika melamar
- Setia dan taat kepada Undang-Undang, Pancasila, dan NKRI
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai PNS, TNI, Polri, maupun pegawai swasta
- Tidak sedang menjadi ASN atau TNI Polri
- Tidak menjadi anggota partai politik
- Latar belakang pendidikan sesuai syarat
- Menguasai bahasa Inggris atau bahasa lain yang memadai
- Sehat jasmani rohani, bebas narkoba
- Berkelakuan baik dan tidak pernah terlibat tindak pidana di Indonesia maupun di luar negeri
Syarat Dokumen Lowongan Kemenlu Perwakilan RI Luar Negeri
Dokumen yang dipersyaratkan wjaib diunggah ke https://ecps.kemlu.go.id yaitu :
- Surat lamaran kerja dengan tulisan tangan di kertas putih polos tidak bergaris
- KTP dan KK yang masih berlaku
- Pas foto terbaru dengan pose formal menghadap ke depan dan wajah terlihat jelas
- SIM A
- Ijazah dan transkrip nilai
- Ijazah minimal SMA untuk pengemudi
- Ijazah minimal D3 semua jurusan untuk formasi lain
- Sertifikat penguasaan bahasa Inggris
- BPJS Kesehatan
- Sertifikat keahlian lain yang dimiliki
Cara Daftar Lowongan Kemenlu Perwakilan RI Luar Negeri
Bagi Anda yang memenuhi syarat lowongan kerja Kemenlu bisa segera mendaftar di laman https://ecps.kemlu.go.id mulai 1 Mei 2023 pukul 00.00 WIB sampai 31 Mei 2023.
Pengumuman kelulusan ke tahap berikutnya akan diumumkan langsung di laman tersebut. Seluruh proses lowongan kerja Kemenlu tidak dipungut biaya.
Demikian informasi lowongan kerja Kemenlu sebagai pegawai setempat di Perwakilan RI luar negeri, semoga bermanfaat!
Baca Juga : Bapera News Buka Lowongan Kerja, Simak Posisi Yang Dibuka