Viral! Penumpang Asiana Airlines Buka Pintu Darurat Saat Dalam Penerbangan

Seorang penumpang Asiana Airlines ditangkap setelah membuka pintu darurat pesawat dalam penerbangan. Baca selengkapnya!

Viral! Penumpang Asiana Airlines Buka Pintu Darurat Saat Dalam Penerbangan
Viral! Penumpang Asiana Airlines Buka Pintu Darurat Saat Dalam Penerbangan. Gambar : Yunhan-shick/Yonhan via app

BaperaNewsPenumpang pesawat Asiana Airlines Korea Selatan yang sempat membuat panik karena membuka pintu darurat ketika pesawat masih terbang di udara telah ditangkap dan diamankan pihak kepolisian.

Ia mengaku ingin segera cepat keluar dari pesawat karena merasa tidak nyaman. Pria berumur 33 tahun itu mengatakan pada polisi bahwa ia sangat ingin turun dari pesawat dengan cepat. Laporan juga menyebut pelaku sangat stres karena baru saja kehilangan pekerjaan.

Diberitakan sebelumnya terjadi insiden pembukaan pintu darurat pesawat secara paksa oleh seorang penumpang pria. Pintu darurat pesawat dibuka ketika pesawat masih berada di udara, hal ini membuat tekanan angin kencang masuk ke dalam pesawat, penumpang Asiana Airlines lain berpegangan erat pada kursi. Pelaku juga hendak nekat loncat dari pesawat namun pada akhirnya berhasil dipegang oleh kru dan penumpang lain.

Akibat insiden kasus Asiana Airlines ini, sedikitnya 12 orang penumpang harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami hiperventilasi dan lainnya juga dirawat karena mengalami gangguan pernapasan. Beruntungnya pesawat bisa mendarat dengan aman dan semua penumpang maupun kru selamat. 

Baca Juga : Terungkap! Mumi Putri Duyung di Jepang Ternyata Palsu, Tak Bisa Disembah

Ketika kejadian kasus penumpang buka pintu darurat Asiana Airlines, sebenarnya pesawat hendak mendarat, kurang dari 3 menit sebelum mendarat. Pelaku benar-benar tidak sabar dan ingin segera turun, ia nekat membuka paksa pintu darurat ketika pesawat masih berada di ketinggian 700 kaki atau 213 meter. Ada 200 orang yang berada di dalam pesawat ketika kejadian termasuk 194 penumpang dan 6 kru serta pilot.

Kondisi stres membuat pelaku berbuat hal nekat, jika ia sampai terjatuh dari pesawat yang masih terbang di udara tentu bisa membawa bahaya untuk nyawanya. Pihak kepolisian belum menyampaikan langkah lanjutan untuk pelaku, apa akan mendapat hukuman karena membahayakan penerbangan dengan sengaja atau dibebaskan dengan pertimbangan pelaku dalam keadaan stres.

Kejadian kasus Asiana Airlines ini sempat membuat heran, pada dasarnya secara teknis pintu darurat pesawat terbang seharusnya tidak bisa dibuka jika tidak ada kondisi darurat, namun pelaku bisa membukanya dengan paksa. Diduga ketika kejadian tidak ada penumpang atau kru lain yang berada di dekat pelaku mengingat waktu penerbangan akan segera berakhir semua bersiap untuk turun dari pesawat namun ternyata terjadi insiden tidak terduga ini.

Baca Juga : Ini Alasan Kenapa Pesawat Dilarang Lewat Ka’bah