Viral Penjual Bubur Beri Bonus Jika Pembeli Bisa Bahasa Inggris Atau Jepang
Viral di media sosial kisah seorang penjual bubur di Surabaya yang memberikan bonus bubur gratis jika pembelinya bisa berbahasa Inggris atau bahasa Jepang.
BaperaNews - Berjualan sekaligus memberi edukasi pada pelanggan patut dijadikan contoh positif. Seperti yang dilakukan penjual bubur ini, ia memberi makanan gratis pada pelanggan yang bisa bahasa Inggris atau bahasa Jepang. Ia adalah penjual bubur kaki lima.
Kisahnya penjual bubur beri bonus tersebut dibagikan di akun TikTok selebgram @londokampung.id pada Senin (3/4).
“Spesial hanya di bulan Ramadhan, Jika Anda bisa bahasa Inggris atau bahasa Jepang beli satu bonus bubur gratis” isi tulisan di spanduk gerobak penjual.
Penjual bubur beri bonus ini melampirkan spanduk tersebut di gerobaknya, ia menjual bubur kacang ijo, bubur ketan hitam, dan es pisang ijo yang segar.
Ia dikenal dengan nama Cak Faiz, dikenal sebagai sosok penjual yang fasih berbahasa Inggris.
“Hei bero sudah lama ga ketemu” tanya bule Londokampung kepada Cak Faiz. “Iya sudah lama” jawab Cak Faiz dalam bahasa Inggris.
Cak Faiz kemudian ngobrol dengan Londokampung dalam bahasa Inggris yang sangat fasih, ia menyebut kadang berjualan bubur, kadang menjadi pengemudi atau ojek online. Cak Faiz kemudian mengungkap jika ia dulu belajar bahasa asing ketika ia masih bekerja di sekitar pantai.
Baca Juga : Fakta Dibalik Viralnya Indofood Luncurkan Es Krim Indomie Goreng
“Aku dulu belajar ketika bekerja di sekitar pantai. Aku tanya murid yang masih muda dan jago bahasa Inggris, selama lima tahun aku menghafal kata-kata bahasa Inggris” cerita Cak Faiz yang ia sampaikan dalam bahasa Inggris.
Cak Faiz tak sungkan menyapa pelanggannya dengan bahasa Inggris dan memberi satu porsi bubur gratis bagi pelanggan yang bisa merespon dengan bahasa Inggris dengan baik.
Cak Faiz mengaku sengaja memberikan bonus bubur gratis agar anak-anak muda di sekitarnya termotivasi untuk belajar bahasa asing.
Setiap harinya, Cak Faiz berjualan di Surabaya, Jawa Timur. Tiap ramadhan, Cak Amin selalu memberi promosi bonus bubur gratis tersebut, beli satu gratis satu bagi pelanggan yang fasih bahasa Inggris dan Jepang. Unggahan kisah penjual bubur beri bonus tersebut pun mendapat respon positif dari warganet.
“Keren, bapaknya punya niat mulia untuk mendidik dan memotivasi anak-anak muda” komentar salah satu warganet. “Aksennya on point, bahasa Jepangnya juga. Emang bener tak ada kata terlambat untuk belajar” sambung warganet lainnya.
Di akhir percakapannya dengan Londokampung, Cak Faiz memberi saran pada anak-anak muda untuk bisa fasih bahasa Inggris.
“Pertama dengarkan musik atau TV, kedua tiap hari kamu harus hafalkan setidaknya lima kata. Jika menganggapnya mudah akan mudah, namun jika kamu menganggap sulit, maka itu masalah besar” pungkas Cak Imin.
Baca Juga : 9 Promo Makanan dan Minuman April 2023, Starbucks Beli 3 Hanya 75 Ribu!