Viral Konsumen Ingin Beli Motor Secara Cash Ditolak, Dipaksa Kredit

Viral di media sosial adanya konsumen yang ingin membeli motor secara cash namun ditolak oleh penjual di dealer. Konsumen tersebut dipaksa harus beli secara kredit.

Viral Konsumen Ingin Beli Motor Secara Cash Ditolak, Dipaksa Kredit
Konsumen ingin beli motor secara cash namun ditolak dan dipaksa kredit. Gambar : kompas.com/HAM

BaperaNews - Ramai keluhan konsumen di media sosial ketika hendak membeli motor. Konsumen mengaku ditolak ketika ingin beli motor secara cash oleh penjual, malah disarankan untuk membeli secara kredit atau mencicil saja.

Salah satu peristiwa terjadi di sebuah dealer motor Honda di Semarang, Jawa Tengah, tenaga penjual menyarankan agar konsumen beli motor secara kredit, ia menyebut, konsumen yang kredit akan lebih diutamakan karena sudah aturannya dari pusat.

Penjual tersebut justru berkata bahwa beli motor secara cash tidak bisa diterima alias harus kredit. Jika tidak beli secara kredit, motor akan dijual ke konsumen lain yang mau beli secara kredit.

Konsumen tersebut pun mengeluhkan bahwa tenaga penjual hanya mengutamakan pembeli yang ingin kredit, sedangkan sales motor ngotot bahwa ini ialah aturan dari pusat. Cerita tersebut kemudian viral di media sosial hingga mendapat tanggapan dari dealer motor yang bersangkutan.

Pihak PT Astra Honda Motor kemudian menyatakan bahwa pembelian motor baik itu secara cash atau kredit diperbolehkan dan akan mendapatkan perlakuan yang sama, tidak ada yang namanya aturan dari pusat bahwa beli motor harus kredit, sebab itu ialah hak konsumen untuk menimbang sesuai kemampuannya.

Baca Juga : Menjelang Kenaikan Harga Pertalite, Terjadi Antrean Mengular di SPBU

“Dari AHM tidak ada kebijakan untuk membedakan konsumen, tiap konsumen punya hak untuk memilih membeli secara cash atau kredit. Dealer harus membantu konsumennya sesuai aturan cara membeli motor baru baik itu cash ataupun kredit” tegas General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbudin pada Rabu (31/8).

Namun, tetap saja ramai warganet mengungkap pengalamannya yang hampir sama, yakni dipersulit ketika ingin beli motor secara cash meski ada juga yang mengaku mudah-mudah saja membeli motor secara cash di dealer. Berikut sejumlah cuitan warganet di Twitter.

“Ane bisa kok beli cash, indennya hampir 3 bulan” ujar @benjam**.

“Adek gw kemarin beli motor beat cash gampang kok” cuit @waitwhos**.

“Beli online aja kalau mau cash, saya gitu kalau ke dealer malah disuruh kredit, cash harus inden, kalau di Shopee Tokped besok paginya langsung dianter dari dealer terdekat yang ada di rumah” timpal @Fajar**.

“Sama kaya saudara gw, beli motor cash diundur sampai 5 bulan, akhirnya emosi beli ke dealer lain yang beda kota” ujar @As**.