Steril Kucing Gratis di Jakarta, Simak Syarat dan Jadwalnya

Sedang berlangsung! Jakarta gelar program steril kucing gratis mulai Februari 2023. Berikut syarat hingga jadwal programnya!

Steril Kucing Gratis di Jakarta, Simak Syarat dan Jadwalnya
Syarat dan jadwal program steril kucing gratis di Jakarta. Gambar : unsplash.com/Dok. Michael Sum

BaperaNews - Pusat Pelayanan Kesehatan Hewan & Peternakan Provinsi DKI Jakarta membuka program steril kucing gratis mulai Februari 2023 mendatang. Informasi ini disampaikan di akun resmi Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, & Pertanian DKI Jakarta.

“Pusyankeswannak DKI Jakarta akan mengadakan program steril kucing lokal yang memiliki pemilik tahun 2023” tulis akun tersebut.

“Program gratis untuk warga pemilik KTP Jakarta, kami tunggu partisipasinya” imbuhnya.

Tujuan program steril kucing gratis di Jakarta ini ialah agar tidak ada kucing yang terlantar dan mengurangi populasi kucing domestik.

“Mengendalikan populasi kucing lokal sehingga tak ada penelantaran atau kekerasan pada kucing” terang Kepala Seksi Peternakan & Kesehatan Hewan Sudin KPKP Jakarta Pusat Dwi Yani.

Sedangkan Kepala Seksi Peternakan & Kesehatan Hewan dari KPKP Jakarta Timur Theresia Ellita menjelaskan, warga DKI Jakarta yang ingin mengikuti program steril kucing gratis ini bisa mendaftar di Pusyankeswannak di wilayah masing-masing, jumlah kuota akan ditetapkan.

“Lokasi pelaksanaan di Puskesyanwannak” jelasnya.

Untuk jadwal steril kucing gratis di Jakarta tersebut akan dimulai pada Februari - Juli 2023 mendatang. Oleh karena itu, jika kamu berminat untuk antisipasi dalam program tersebut jangan sampai terlewatkan ya.

Berikut ini ulasan lengkap tentang syarat steril kucing gratis di Jakarta, jadwal steril kucing gratis di Jakarta, hingga kuota steril kucing gratis di Jakarta yang Tim Redaksi BaperaNews telah rangkum untuk Anda. 

Baca Juga : Antigalau, Pelihara Hewan Ini Bisa Mengatasi Kesepian

Syarat Steril Kucing Gratis di Jakarta :

  1. Memiliki KTP Jakarta.
  2. Jenis kucingnya ialah lokal atau domestik.
  3. Kucing sehat dan bagi betina tidak sedang bunting.
  4. Umur kucing minimal 7 bulan.
  5. Per pemilik kucing maksimal membawa dua kucing.
  6. Melakukan pendaftaran dan konfirmasi ulang di wilayah masing-masing.
  7. Kucing harus dipuasakan 6-8 jam sebelum sterilisasi.

Kuota dan Jadwal Steril Kucing Gratis di Jakarta : 

  • Jakarta Barat : 1 Februari 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Utara : 8 Februari 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Selatan : 15 Februari 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Timur : 22 Februari 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Pusat : 1 Maret 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Barat : 8 Maret 2023 – kuota 100 kucing jantan.
  • Jakarta Utara : 15 Maret 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Selatan : 3 Mei 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Timur : 10 Mei 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Pusat : 17 Mei 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Barat : 24 Mei 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Utara : 31 Mei 2023 – kuota 100 kucing jantan.
  • Jakarta Selatan : 5 Juli 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Timur : 26 Juli 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Jakarta Pusat : 2 Agustus 2023 – kuota 20 kucing betina.
  • Kepulauan Seribu : 13-14 Juli 2023 – kuota 100 kucing jantan.

Baca Juga : Ditjen Pajak Kenalkan Soleh, Kucing Yang Jadi Pegawai Di Kantor Pajak Serpong