Ini Jadwal Monas Week 2023, Catat Tanggalnya!

Monumen Nasional (Monas) menggelar acara Monas Week 2023 untuk merayakan Natal dan Tahun Baru 2024. Simak jadwal lengkap Monas Week 2023.

Ini Jadwal Monas Week 2023, Catat Tanggalnya!
Ini Jadwal Monas Week 2023, Catat Tanggalnya! Gambar : Instagram/@monumen.nasional

BaperaNews - Monumen Nasional (Monas) Jakarta menjadi pusat perhatian sejak 24 hingga 31 Desember 2023 dengan penyelenggaraan Monas Week 2023.

Rangkaian acara ini diselenggarakan di area Monumen Nasional, Gambir, Jakarta Pusat, dan menawarkan pengalaman menarik secara gratis bagi pengunjung.

Informasi terkait jadwal acara dapat ditemukan melalui akun Instagram resmi @monumen.nasional.

Dalam keterangan unggahan akun tersebut, Monas Week 2023 kali ini diselenggarakan dalam rangka merayakan Hari Raya Natal dan Tahun Baru.

Salah satu atraksi utama adalah pertunjukan video mapping pada toko manis dan pertunjukan air mancur menari. Acara ini dijadwalkan berlangsung dari tanggal 24 hingga 31 Desember 2023.

Baca Juga : Car Free Night Malam Tahun Baru, Ini Jam Sudirman-Thamrin Ditutup

Berikut adalah jadwal lengkap Monas Week 2023:

Air Mancur Menari:

  • Sesi 1: 19.30 WIB - 20.00 WIB
  • Sesi 2: 20.30 WIB - 21.00 WIB

Video Mapping:

  • Sesi 1: 20.00 WIB - 20.30 WIB
  • Sesi 2: 21.00 WIB - 21.30 WIB

Seiring dengan berlangsungnya Monas Week 2023, jam operasional Monas telah disesuaikan untuk memfasilitasi pengunjung yang ingin menikmati acara tersebut.

Operasional Tugu Monas dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB, dan loket penjualan tiket akan ditutup pada pukul 17.00 WIB.

Sementara itu, kawasan Monas dapat dikunjungi dari pukul 06.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Baca Juga : DKI Jakarta Bakal Terapkan Car Free Night Saat Nataru, Catat Tanggalnya!