Viral Pria Di Mobil Alphard Bentak Dan Maki Polisi Gegara Pengalihan Arus

Viral sebuah video seorang pria yang sedang naik mobil alphard marah-marah kepada polisi karena pengalihan arus.

Viral Pria Di Mobil Alphard Bentak Dan Maki Polisi Gegara Pengalihan Arus
Viral Pria di Mobil Alphard Bentak dan Maki Polisi Gegara Pengalihan Arus. Gambar : Detik.com

BaperaNews - Viral video seorang pria naik mobil Alphard plat F warna hitam marah-marah ke polisi di jalan karena pengalihan arus, pria tersebut bahkan melontarkan kata-kata makian kepada polisi yang sedang bertugas mengatur lalu lintas di lapangan.

Peristiwa terjadi di simpang tiga Panyusuhan Ciawi, Tasikmalaya hari Jumat siang 6 Mei 2022 pukul 11.00 WIB, si pria diketahui berinisial P, marah-marah ke polisi karena polisi melakukan pengalihan arus lalu lintas imbas dari macetnya jalan di lokasi lain.

Mobil Alphard dan ratusan mobil lainnya pun dialihkan belok kiri menuju Ciawi Singaparna, namun rupanya mobil tersebut tidak menuju Singaparna, namun nekat berputar kembali, ketika ia sampai kembali di pertigaan Panyusahan, dia mendapati ternyata arus lalu lintas sudah tak lagi dialihkan dan hal ini membuatnya marah.

Pria tersebut kemudian membuka kaca belakang mobil dan marah pada polisi, ia meminta semua pengendara mobil juga dialihkan ke jalur lain sebagaimana yang menimpa dirinya. “Hei polisi, suruh kesana, kita ini ngantri, suruh kesana dulu” ucapnya yang diakhiri dengan kata makian.

Baca Juga : Pria Sukabumi Penginjak Al Qur’an Tantang Umat Islam Ditangkap

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Aszhari Kurniawan membenarkan kejadian tersebut, ia menjelaskan, saat ini pria berinisial P dan polisi yang dimaki sudah saling memaafkan dan memaklumi insiden tersebut.

Video viral tentang kejadian tersebut beredar di hari Jumat mulai pukul 13.00 WIB, kemudian mobil Alphard P diberhentikan polisi dan TNI di pos Letter U Gentong untuk diminta klarifikasi, setelah ketemu AKBP Azhari, akhirnya ia diperbolehkan melanjutkan perjalanan.

Pria itu pun langsung membuat video klarifikasi dan meminta maaf atas kalimat makian yang ia ucapkan kepada polisi. “Kami mohon maaf tadi ada miskomunikasi, pengalihan jalur, ada ketegangan, tapi kami mohon maaf dan sekarang sudah diselesaikan dengan baik” ujarnya.

AKBP Aszhari pun memberi maaf kepada Pria inisial P yang sudah memaki anggotanya, “Saya bilang kalau ada anggota saya yang salah ya mohon maafkan, dia juga sudah minta maaf” tuturnya.

Pria inisial P sendiri sedang menempuh perjalanan dari Yogyakarta menuju Bogor, Aszhari mengaku memaklumi aksi pria inisial P dan tidak akan memperkarakan atau memperpanjang perbuatan P. “Dia ngaku orang Jogja, saya bilang orang Jogja itu biasanya santun, dia langsung malu” tutupnya.

Baca Juga : Viral! Wanita Di Gowa Dianiaya Oknum TNI AD, Pangdam Hasanuddin Turun Tangan