Susul Baim Wong, Indigo Juga Cabut Permohonan HAKI Citayam Fashion Week

Indigo Aditya juga menarik permohonan pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week, setelah Baim Wong. Namun Indigo belum memberikan komentar apapun.

Susul Baim Wong, Indigo Juga Cabut Permohonan HAKI Citayam Fashion Week
Menyusul Baim Wong, Indigo juga cabut permohonan HAKI pada Citayam Fashion Week. Gambar : Instagram/@sipengarahgaya

BaperaNews - Indigo Aditya Nugroho menarik permohonan pendaftaran merek Citayam Fashion Week di Ditjen HAKI Kemenkumham, status permohonan telah ditarik pada Selasa (26/7). “Status: TM (Ditarik Kembali)” tulis keterangan di situs Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI).

Sebelumnya Indigo dan Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week pada (21/7). Coordinator Pemeriksa Merek DJKI Kemenkumham, Agung Indriyanto menyampaikan pendaftaran keduanya bertujuan berbeda.

Baim Wong mendaftar untuk jasa hiburan dalam peragaan busana dan berbagai layanan hiburan. “Menyediakan podcast di bidang mode, publikasi majalah mode untuk tujuan hiburan” jelas Agung pada Senin (25/7).

Sedangkan Indigo untuk tujuan pemilihan kontes hiburan, expo kesenian, pendidikan, dan kebudayaan. “Fashion show hiburan, perencanaan pesta untuk promosi peragaan busana dan pertunjukan panggung live” imbuhnya.

Pendaftaran keduanya mendapat protes dan kritik tajam dari berbagai pihak, bahkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut meminta agar mencabut permohonan merek tersebut. “Saran saya, pendaftaran ke HAKI Kemenkumham dicabut saja, terima kasih jika memahaminya” ujar Ridwan (25/7).

Menurut Ridwan, kalaupun di daftarkan atau dibuat secara resmi, biar diurus oleh anak-anak muda atau komunitas tersebut saja mengingat Citayam Fashion Week dibuat dan dipopulerkan oleh anak-anak muda tersebut.

Baca Juga : Daftarkan Citayam Fashion Week Ke HAKI, Ernest Prakasa Beri Sindiran Keras Ke Baim Wong Dan Paula Verhoeven

Baim Wong dan Indigo kemudian memutuskan untuk melepas merek Citayam Fashion Week akibat sejumlah kerusuhan yang terjadi usai mereka mengajukan hak cipta atas nama atau HAKI tersebut. Baim Wong meminta maaf pada Senin malam (25/7) melalui unggahan di akun YouTubenya.

“Intinya saya bilang isinya akan seperti ini, saya akan melepas, enggak mau untuk mempertahankan. Kalaupun nanti ada yang bisa bantu Citayam Fashion Week apapun itu, dengan senang hati. Mudah-mudahan permintaan maaf ini mau didengarkan sama kalian semua” ujarnya.

Sedangkan Indigo belum memberikan komentar apapun tentang pelepasan merk atau HAKI tersebut.

Citayam Fashion Week sendiri ialah sebuah fenomena ajang adu gaya busana anak-anak muda yang dilakukan di Dukuh Atas, Jakarta. Lokasi tersebut memang strategis bagi warga Citayam, Bojong Gede, dan Depok karena bisa diakses dengan KRL.

Para remaja melakukan peragaan busana dengan outfit terbaiknya di zebra cross layaknya sebuah panggung model, mereka menyeberangi jalan dan mendapat sambutan meriah dari anak-anak lain yang juga nongkrong di tempat tersebut.

Aksi itupun viral dan kini banyak selebgram, selebriti, model, bahkan para pejabat yang ikut meramaikan Citayam Fashion Week.

Baca Juga : Minta Maaf, Terungkap Alasan Baim Wong Lepas Citayam Fashion Week