Selain Program Umroh Dan Ziarah, Bapera Bantu Gereja Di Kupang
Ketua Umum Fahd El Fouz A Rafiq akan memberangkatkan umat Katolik di Kota Kupang untuk ziarah ke Roma dan Vatikan.
BaperaNews - Meski baru berusia seumur jagung, Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) kini mulai diperhitungkan di tanah air. Bagaimana tidak? Ormas yang dibawah naungan komando Ketua Umum Fahd El Fouz A Rafiq ini terus melakukan gerakan aksi sosial kemasyarakatan di seluruh Indonesia.
Ketua Umum Fahd El Fouz A Rafiq menyampaikan bahwa melalui program rutin yang dilakukan oleh Bapera dalam setiap tahun, ia telah berangkatkan 1000 orang perwakilan seluruh Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia untuk menunaikan ibadah umroh di Tanah Suci.
Dengan demikian, di Kota Kupang,Nusa Tenggara Timur (NTT), Ketua Umum Fahd El Fouz A Rafiq berjanji akan segera membantu Gereja-Gereja di Kota Kupang melalui DPD Bapera Kota Kupang.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum Bapera Fahd El Fouz A Rafiq dalam acara pelantikan pengurus DPD Bapera NTT di Sasando Hotel Kupang, NTT, pada Kamis 30 Juni 2022.
“Saya setiap tahun memberangkatkan umat muslim untuk umroh itu 1000 orang melalui program Bapera. Setelah lebaran haji (Idul Adha) saya minta kirim satu umat muslim dari NTT untuk saya berangkatkan Umrah. Jadi bantuan Gereja dan satu umat muslim berangkat umroh. Saya hari ini, melalui Kota Kupang, saya bantu untuk gereja-gereja di kota Kupang, hari ini saya bantu,” ujar Ketua Umum Bapera Fahd El Fouz A Rafiq.
Baca Juga : Bapera NTT Dilantik, Airlangga Hartarto Ucapkan Selamat Kepada Sulaiman Singhs
Selain kedua program Bapera tersebut, Fahd El Fouz A Rafiq juga berjanji melalui program Bapera akan memberangkatkan umat Katolik untuk melakukan ziarah rohani ke Vatikan.
“Untuk umat Katolik saya berangkatkan ke Roma, ke Vatikan,” Ujar Fahd El Fouz A Rafiq.
Dilansir dari BaperaNews.com, Ketua Umum Bapera Fahd El Fouz A Rafiq menceritakan tentang program Bapera ini seperti aksi sosial kemasyarakatan yang telah ia lakukan saat ia masih menjabat sebagai Ketua Umum Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG).
“Saat saya menjabat sebagai Ketua Umum AMPG juga saya lakukan itu, apalagi di Bapera, pasti semua kegiatan sosial saya bantu,” pungkas Fahd El Fouz A Rafiq.
Diketahui, suasana dalam prosesi pelantikan kepengurusan DPD Bapera NTT berjalan dengan sangat baik. Sulaiman Singhs dilantik sebagai ketua DPD Bapera NTT, Benny Taopan sebagai sekretaris dan Gavriel Putranto sebagai bendahara yang saat itu diwakili oleh Wakil bendahara, Matsahida Adu.
Disela kegiatan pelantikan tersebut, Ketua Umum Bapera Fahd El Fouz A Rafiq juga tidak lupa untuk memberikan bantuan uang tunai kepada puluhan anak yatim yang ada di beberapa Panti Asuhan di Kota Kupang, NTT. *(Leader Ismail).