Satgas BKB Prov. Sumut Laksanakan Bakti Sosial Pelayanan Kesehatan
Satgas BKB Prov. Sumut melaksanakan bakti sosial pelayanan kesehatan dalam rangka peringati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 di Puskesmas Hutaimbaru.
Paluta, Bapera News - Satuan Tugas Bakti Kesehatan Bermartabat (BKB) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) bekerjasama dengan Pemerintahan Kabupaten Padang Lawas Utara untuk melaksanakan bakti sosial pelayanan kesehatan dalam rangka peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 di Puskesmas Hutaimbaru Kecamatan Halongonan pada Rabu (12/10).
Ketua Satgas BKB Prov. Sumut Dokter Spesialis pelaksanaan pelayanan bakti sosial kesehatan dr. Muhammad Natsir Pohan, SpB didampingi Sekretaris Suwandi Simanjuntak, SKM, M Kes menyampaikan bahwa pelaksanaan bakti sosial pelayanan kesehatan berupa sunat massal, operasi bibir sumbing, langit-langit, dan pengobatan penyakit dalam spesial.
“Peserta sunat massal yang dipersiapkan 110 orang, seandainya nanti ada lebih sampai 150 orang itu sudah kebijakan panitia dan diberikan kain sarung terhadap peserta sunat massal, kemudian operasi bibir sumbing pasien yang mendaftar 7 orang yang dioperasi 3 orang dan 4 orang lagi tidak layak dioperasi, karena ada penyakit lain dan selanjutnya pengobatan penyakit dalam spesial ada 70 orang,” jelasnya.
Pelaksanaan bakti sosial kesehatan ini dilaksanakan oleh Satgas BKB Prov. Sumut, sebagai terobosan dan inovasi pelayanan kesehatan yang merujuk pada visi misi Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.
Kegiatan ini akan dilaksanakan di Padang Lawas yang bertepatan di Puskesmas Hutaimbaru usai berkoordinasi dengan pihak Pemkab Paluta dan memberikan segala fasilitas. Pelaksanaan bakti sosial kesehatan ini selanjutkan akan dilaksanakan di Labuhanbatu.
Kepala Puskesmas Hutaimbaru, Binas, SKM, menyampaikan bahwa pelaksanaan bakti sosial pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh Satgas BKB Prov. Sumut ini sangat tepat dan diapresiasi oleh masyarakat.
“Pelaksanaan bakti sosial pelayanan kesehatan yang dilaksanakan oleh Satgas BKB Prov. Sumut ini bersama tim dokter spesialisnya, kami hanya memfasilitasi dan mempersiapkan tempat kegiatan saja. Sebagai penyedia tempat pelaksanaan kegiatan, kami memfasilitasinya dengan segala upaya yang ada dengan baik sampai kegiatan ini dapat berjalan sukses”, pungkasnya.
Terlihat, Babinsa Koramil 05/Padang Bolak Serda Siregar dan Bhabinkamtibmas Polsek Padang Bolak Aiptu S. Pulungan ikut bekerjasama mengawal pelaksanaan bakti sosial pelayanan kesehatan yang diselenggarakan di Puskesmas Hutaimbaru. (Haryan)