Raisa Khusus Nyanyikan Lagu Ini Untuk Keluarga Ridwan Kamil Atas Kepergian Eril

Raisa nyanyikan lagu buat Eril, persembahan lagu tersebut untuk keluarga Ridwan Kamil atas rasa bela sungkawa meninggalnya anak Ridwan Kamil

Raisa Khusus Nyanyikan Lagu Ini Untuk Keluarga Ridwan Kamil Atas Kepergian Eril
Raisa persembahkan lagu untuk keluarga Ridwan Kamil atas kepergian anak sulungnya Eril. Gambar : Instagram/@raisa6690

BaperaNews - Penyanyi cantik Raisa menyampaikan rasa belasungkawanya atas kepergian putra Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn Mumtadz atau lebih dikenal dengan Eril.

Raisa mengungkapkan kesedihan dan rasa dukanya pada saat momen dirinya perform di salah satu acara musik yang diselenggarakan di Cimahi, Bandung.

Kepergian Eril membawa kesedihan yang mendalam untuk banyak orang dari berbagai kalangan. Bahkan jutaan masyarakat Indonesia ikut merasakan kesedihan mendalam tersebut. Dalam konsernya, Raisa mempersembahkan lagu atas kepergian Emmeril Kahn Mumtadz atau yang disapa Eril.

Raisa mempersembahkan salah satu lagu yang berjudul “Jangan Cepat Berlalu” untuk keluarga Ridwan Kamil yang tengah berduka atas kepergian Eril.

Eril ditemukan meninggal dunia setelah menghilang berhari-hari di Sungai Aare, Swiss. Ibu satu anak ini juga mengajak seluruh penonton untuk mengirim energi baik untuk keluarga dan almarhum Eril melalui kata-kata yang diucapakannya.

“Dan juga sekalian aku mau ngomong dari kemaren air mataku habis dikuras dengan berita-berita tentang almarhum Eril. Jadi pada malam hari ini kita kirim energi yang yuk untuk keluarga yang ditinggalkan dan untuk almarhum” ujar Raisa.

Baca Juga : Ridwan Kamil Bacakan Tulisan Yang Sangat Menyentuh Di Pemakaman Eril

“Dan juga lagu yang ini aku dedikasikan buat Kang Emil dan keluarga untuk teh Lia juga (Istri Ridwan Kamil)” imbuh Raisa lagi.

Istri dari Hamish Daud ini menyampaikan bahwa lagu “Jangan Cepat Berlalu” merupakan salah satu lagu yang istimewa dan paling berarti bagi dirinya. Pasalnya, dalam lagu ini menceritkan sebuah kisah tentang perpisahan, yang mana seseorang yang ditinggalkan belum bisa menerima kehilangan.

Suara Raisa yang menengkan dan penghayatan lagu yang luar biasa mampu membuat penonton ikut menhayati makna lagu tersebut dan membuat beberapa penonton merasa terharu.

Diketahui sebelumnya, Eril dinyatakan hilang setelah hanyut terseret arus saat berenang di sungai Aare pada 26 Mei 2022. Ridwan Kamil dan keluarganya sudah mengikhlaskan kepergian Eril karena tak kunjung ditemukan.

Setelah dilakukan pencarian, Eril akhirnya ditemukan di bendungan Engehalde yang berloksi di Bern, Swiss pada Rabu 8 Juni 2022 pagi waktu setempat. Eril dimakamkan pada 13 Juni 2022 pukul 09.00 WIB di Cimaung, Bandung.