Pemerintah Beri Subsidi Rp 800 Ribu Untuk Gen Z di Berlin Pergi Clubbing
Pemerintah di Berlin, Jerman memberikan subsidi sebesar 53 dolar AS atau Rp 800 ribu untuk Gen Z pergi ke 200 lokasi dan acara budaya setempat serta clubbing.
BaperaNews - Gen Z di Berlin, Jerman mendapat subsidi sebesar 53 dolar AS atau Rp 800 ribu untuk menikmati 200 lokasi dan acara budaya setempat serta klub malam atau clubbing. Pemerintah setempat membagikan kartu budaya pemuda yang telah diisi dana sejak 1 Februari 2023 lalu.
Semua anak muda Berlin yang berumur 18-23 tahun bisa mendaftar di acara yang bertajuk Jugend Kulturkarte tersebut secara online kemudian mengambil kartunya di perpustakaan umum maksimal sampai 28 Februari 2023 mendatang.
Kartu subsidi tersebut bisa dipakai hingga 30 April 2023 untuk clubbing di club, mengunjungi museum, hingga datang ke teater. Sejumlah lokasi terkenal masuk di daftar tempat yang bisa dikunjungi diantaranya Gretchen, klub malam yang berada di bekas Istal milik Prusia dan Schwarz, klb queer paling tua di Jerman.
Program ini pertama kali diumumkan oleh Klaus Lederer, Senator Kebudayaan Eropa pada Desember 2022 lalu. “Partisipasi seni dan budaya untuk semua warga Berlin penting bagi saya. Kartu budaya pemuda ini untuk umur 18-23 tahun, untuk audiens muda yang baru mengenal budaya Berlin yang beragam usai adanya pembatasan beberapa tahun terakhir” tutur Klaus.
Baca Juga : 6 Foto Nong Poy Sebelum Jadi Transgender Tercantik dan Terseksi
Pemerintah Berlin berharap kartu subsidi ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para Gen Z di Berlin, bisa membantu merevitalisasi tempat budaya dan hiburan di kota usai sempat mati dihantam Covid-19.
Diketahui selama pandemi dua tahun sebelumnya, banyak tempat hiburan, tempat seni, dan tempat keramaian lainnya ditutup sementara untuk mencegah kerumunan dan mengurangi kasus Covid-19.
Hal ini membuat banyak kalangan termasuk anak muda tidak mengenal tempat hiburan dengan baik, mereka banyak menghabiskan waktu di rumah dan mencari hiburan secara daring.
Kini usai kasus Covid-19 terus menurun di Negara tersebut, pemerintah berharap pusat-pusat keramaian bisa kembali hidup, dikunjungi dan dikenal anak-anak muda.
Diharapkan dengan adanya subsidi 53 dolar AS tersebut bisa menarik minat Gen Z di Berlin untuk datang ke tempat-tempat budaya, teater, termasuk ke clubbing, sesuai apa yang mereka suka.
Sebagai informasi Gen Z ialah generasi yang lahir di tahun 1996-2009, mereka ialah generasi setelah generasi milenial, mereka hidup dalam masa teknologi yang terus berkembang.
Baca Juga : Alasan Putin Beri Hukuman dan Denda yang Melanggar UU Anti LGBT