Lagi-lagi! Laptop Hilang di Bus PO Raya
Seorang pria bernama Irwan mengalami kejadian yang memprihatinkan saat naik bus PO Raya. Laptop yang ia bawa hilang saat tertidur di tengah perjalanan.
BaperaNews - Kejadian kehilangan laptop di dalam bus kembali terulang. Kejadian laptop hilang di bus itu dialami seorang karyawan di Jakarta, Irwan menumpang PO Raya Eksekutif Seri E dari Karanganyar-Jakarta pada Senin, 11 Desember 2023, namun malangnya harus merasakan kejadian tidak mengenakkan ini.
Bus berangkat dari Terminal Bejen, Karanganyar, Jawa Tengah, dengan tujuan Jatiasih, Bekasi, pada pukul 16.00 WIB.
Irwan duduk di kursi nomor 15 dan membawa dua tas, satu berisi laptop, dan yang lainnya berisi bekal makanan. Saat bus masih sepi penumpang, Irwan tertidur di tengah perjalanan.
Irwan terbangun di Terminal Pondok Pinang, Lebak Bulus, tanpa laptop yang ia bawa. Kondektur yang bertugas saat ia turun berbeda dengan yang saat ia naik.
Baca Juga : Kronologi Penumpang Bus Rosalia Indah Kemalingan, iPad Raib jadi Keramik
Setelah menyadari laptop hilang, Irwan segera menghubungi PO Raya melalui customer service. Meskipun laptop memiliki fitur pelacakan, PO Raya hanya menyampaikan keprihatinan atas kejadian tersebut dan meminta maaf. Manajemen bus hanya memberikan imbauan untuk selalu berhati-hati dengan barang bawaan.
Irwan menyayangkan tidak adanya itikad baik dari perusahaan bus untuk membantu melacak barang yang dicuri di dalam bus.
Ia juga menyoroti kurangnya upaya dari bus untuk menjaga perilaku penumpang demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Irwan berpendapat bahwa kru bus seharusnya melakukan pengawasan berkala di dalam bus dan selalu mengingatkan penumpang untuk mengecek barang bawaannya.
Baca Juga : Minimarket di Kulon Progo Dibobol Maling, Brankas Raib!