Jadwal PMPL Sea Spring Championship 2022, 3 Perwakilan Indonesia Siap Berlaga Di Malaysia
Ajang turnamen PMPL Sea Spring Championship 2022 akan berlangsung secara offline di Kuala Lumpur, Malayasia. 3 perwakilan Indonesia siap berlaga dalam ajang tersebut.
BaperaNews - Ajang turnamen PMPL Sea Spring Championship 2022 akan berlangsung secara offline di Kuala Lumpur, Malayasia. Pertandingan ini akan berlangsung mulai 10 – 12 Juni 2022 mendatang. Sebanyak 16 tim nantinya akan memperebutkan tahta sebagai juara Asia Tenggara.
Pada PMPL Sea Spring Championship 2022 kali ini Indonesia diwakilkan oleh tiga tim kebangaan Tanah Air yakni ION Esports, Evos Reborn, dan RRQ Ryu. Sementara, Thailand akan mengirimkan lima perwakilan yang dua di antaranya berasal dari babak play-ins. Kelima tim dari Thailand yaitu Vampire Esports, Bacon Time, TEM Entertianment, Hail Esports dan The Infinity.
Kemudian, Malaysia mengirimkan tiga perwakilan dan satu tim juara bertahan PMPL Sea Spring Championship 2022 yaitu Team Secret. Ketiga tim perwakilan dari Malaysia yaitu Yoodo Alliance X 4 Rivals, Dingoz Esports dan Farang Lejund. Selanjutnya, Vietnam mengirimkan empat perwakilan yaitu Box Gaming, Eagle Esports, BN United dan D’Xavier.
Melihat daftar deretan tim yang akan berjuang di laga finals tentunya bukanlah hal yang mudah untuk dihadapi oleh tiga perwakilan Indonesia. Lantaran terdapat banyak tantangan dari tim-tim besar seperti D'Xavier, Vampire Esports, The Infinity, hingga sang juara ertahan Team Secret.
Meskipun begitu, tim asal Indonesia mempunyai modal bagus jelang bergulirnya PMPL Sea Spring Championship 2022. Modal tersebut adalah raihan medali emas cabor esport PUBG Mobile Team di SEA Games 2021 lalu yang bisa menjadi cerminan performa permainan di PMPL Sea Spring Championship 2022 mendatang.
Selain memperebutkan tahta juara Asia Tenggara, PMPL Sea Spring Championship 2022 juga menyediakan total hadiah sebesar USD 150,000 atau setara dengan Rp2,1 miliar. Untuk mendapatkan itu semua, seluruh tim harus berjuang dalam 18 match yang akan berlangsung nantinya. Jadi di setiap harinya akan ada enam match yang seluruh peserta PMPL Sea Spring Championship 2022 harus jalani.
Untuk dapat menyaksikan PMPL Sea Spring Championship 2022 yang berlangsung mulai 10-12 Juni 2022 mendatang, bisa melalui link nonton berikut:
- YouTube: PUBG Mobile Indonesia
- YouTube: PUBG Mobile Esports
- Facebook: PUBG Mobile (ID)
- Facebook: PUBG Mobile Esports Indonesia
Dengan jadwal MAP sebagai berikut:
- Erangel
- Erangel
- Erangel
- Miramar
- Miramar
- Sanhok
Demikian jadwal dan link nonton PMPL Sea Spring Championship 2022 yang akan berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia secara offline.