Fakta Menunjukkan, Mandi Air Dingin Baik untuk Kesehatan Lho
Ternyata mandi air dingin mempunya berbagai dampak baik bagi kesehatan tubuh. Berikut berbagai manfaat mandi dengan air dingin !
BaperaNews - Kesegaran air dingin saat mandi, membuat tubuh terasa nyaman. Apalagi saat cuaca diluar sedang panas – panasnya. Namun berbeda jika mandi dengan menggunakan air dingin dilakukan pada saat pagi hari, mungkin sebagian orang tidak menyukainya. Padahal, faktanya dengan mandi menggunakan air dingin, mempunya berbagai dampak baik bagi kesehatan tubuh.
Dilansir dari Jurnal PLOS One mengenai penelitian yang telah dilakukan oleh beberapa peneliti asal Negeri Kincir Angin Belanda, ternyata resiko terserang penyakit jauh lebih kecil bagi orang yang mandi dengan air dingin ketimbang orang yang gemar mandi air hangat.
Beberapa manfaat baik dari mandi air dingin antara lain seperti :
Membantu Mengatasi Tekanan Darah Rendah
Dari catatan yang diambil dari IFL Science, bahwa mandi dengan air dingin mampu membantu merangsang aktifnya sistem saraf simpatik. Kemudian hormone adrenalin juga ikut terangsang sehingga mengakibatkan peningkatan denyut jantung. Kondisi ini mampu membuat tekanan dara menjadi membaik seiring berjalannya waktu.
Melatih Kemampuan Tubuh untuk Menghangatkan Tubuh
Lancarnya peredaran dalam darah, ternyata bisa dipicu oleh air dingin. Sirkulasi darah terbukti semakin baik saat seseorang mandi air dingin. Selesai mandi, seluruh anggota tubuh akan dipaksa untuk menghangatkan diri sehingga berdampak pada kelancaran sirkulasi darah.
Membantu Menurunkan Berat Badan
Siapa sangka mandi air dingin bisa membantu menurunkan berat badan. Namun banyak orang yang sudah mencobanya tak mendapatkan hasil. Mungkin pola makannya juga tak dijaga, jadi wajar saja proses penurunan berat badan pun dirasa sulit meski sudah membiasakan diri untuk mandi air dingin. Hal ini diperkuat dengan penelitian yang dilakukan di Republik Ceko, dimana seseorang yang mandi pada suhu 14 derajat celcius, mampu meningkatkan proses metabolisme hingga 350 persen sehingga pembakaran lemak pun juga ikut mengalami peningkatan.
Membantu Peningkatan Fungsi Otak
Hanya dengan mengoleskan air dingin ke bagian leher dan wajah pada orang dewasa yang menjelang lansia, ternyata efektif untuk meningkatkan sistem dan fungsi kerja otak.
Mengatasi Gejala Depresi
Impuls listrik yang terkirim dari bagian ujung saraf perifer menuju bagian otak, ternyata dapat menimbulkan efek anti depresi. Ini bisa terjadi karena mandi air dingin.
Itulah beberapa manfaat mandi air dingin yang mungkin saja bisa kalian coba. Buat kalian yang tinggal di pegunungan, air dingin tentu bisa dinikmati sepanjang waktu.