Fahd El Fouz A Rafiq Bantah Isu Munaslub, Seluruh Ormas Hasta Karya Partai Golkar Mendukung Penuh Kepemimpinan Airlangga Hartarto
Isu penggulingan Airlangga Hartarto dari tampuk jabatan kursi Ketua Umum DPP Partai Golkar menyeruak, Fahd El Fouz A Rafiq Bantah Isu Munaslub dan klaim dukung penuh kepemimpinan Airlangga Hartarto!
BaperaNews - Isu penggulingan Airlangga Hartarto dari tampuk jabatan kursi Ketua Umum DPP Partai Golkar mengemuka. Tidak jelas siapa yang menggelindingkan isu ini hingga menjadi bola liar. Apalagi momentumnya menjelang Pemilu Presiden 2024 dimana DPP Partai Golkar melalui keputusan Munas 2019 dan Rapimnas DPP Partai Golkar telah memutuskan Airlangga Hartarto sebagai calon presiden 2024.
Terkait isu penggulingan Airlangga Hartarto, Ketua DPP Partai Golkar Bidang Ormas, Fahd El Fouz A Rafiq pun angkat bicara. Ia menegaskan bahwa seluruh Ormas di bawah naungan DPP Partai Golkar solid mendukung kepemimpinan Airlangga Hartarto di DPP Partai Golkar dan mendukung penuh pencalonan Airlangga Hartarto sebagai calon presiden 2024 dari Partai Golkar.
“Sebagai ketua DPP Partai Golkar bidang Ormas, saya tegaskan bahwa kami di DPP Partai Golkar dan ormas-ormas Partai Golkar solid mendukung kepemimpinan Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai dan pencalonan beliau sebagai presiden di Pilpres 2024,” ungkap Fahd El Fouz A Rafiq melalui sambungan telefon kepada redaksi Golkarpedia.com (12/05/2022).
Fahd El Fouz A Rafiq juga menyampaikan bahwa isu tersebut tidak benar dan tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Isu ini memang tidak jelas asal mulanya dan tiba-tiba mengemuka ke permukaan.
Beberapa elit DPP Partai Golkar sudah menanggapi dan satu suara terhadap isu ini, mereka seperti Wakil Ketua Umum DPP Golkar Nurul Arifin, politisi senior Golkar Yorrys Raweyai, dan anggota DPR RI Agung Widyantoro sudah membantah. Sama seperti elit DPP Partai Golkar lainnya, Fahd El Fouz A Rafiq juga menyayangkan adanya isu yang bisa menggoyangkan soliditas Partai Golkar kini.
“Isu tersebut tidak benar, tidak ada dasarnya melakukan Munaslub atau penggulingan Airlangga Hartarto. Sekali lagi saya tegaskan, kami kompak mendukung pencalonan Airlangga Hartarto sebagai presiden di 2024,” sambung pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) ini.
Fahd El Fouz A Rafiq juga sempat menyinggung mengenai kepemimpinan Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar. Ia mengatakan Airlangga Hartarto adalah sosok yang baik dan mumpuni dalam kapasitasnya memimpin partai berlambang beringin ini.
Baca Juga: Fahd El Fouz A Rafiq Ceritakan Hukum Kekekalan Energi Pada Kehidupan
“Kepemimpinan Pak Airlangga Hartarto baik saya kira, tidak ada masalah apapun. Beliau mempersatukan kami semua dalam visi dan misi yang sama menatap Pemilu 2024. Beliau juga konsisten, rajin turun ke daerah demi pemenangan Partai Golkar,” ujar Fahd El Fouz A Rafiq.
Baca Juga: Bantah Isu Munaslub, Nurul Arifin: Partai Golkar Solid Di Bawah Ketua Umum Airlangga Hartarto
Karakter Airlangga Hartarto yang seperti itu menurut Fahd El Fouz A Rafiq sangat dibutuhkan Partai Golkar dewasa ini. Airlangga Hartarto merupakan pilihan terbaik untuk Partai Golkar menatap Pemilu serentak di tahun 2024.
“Cukup paripurna kepemimpinan beliau. Jadi saya kira tidak ada alasan apapun untuk melakukan Munaslub yang bertujuan menggulingkan kepemimpinan Airlangga Hartarto di Partai Golkar,” tutup Fahd El Fouz A Rafiq
Selain menjabat Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto juga merupakan Menko Perekonomian RI. Dalam kapasitasnya sebagai Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto memiliki prestasi yang cukup mentereng. Bahkan belum lama ini Airlangga Hartarto memamerkan hasil kerjanya yang berhasil memulihkan ekonomi hingga pertumbuhan ekonomi terkerek positif.
Berdasarkan data yang kami ambil dari website Kemenko Perekonomian, Airlangga Hartarto memaparkan kinerja ekonomi Indonesia untuk Triwulan 1-2022. Ekonomi Indonesia pada Triwulan I-2022 mampu tumbuh kuat sebesar 5,01% (yoy) dan hal ini lebih baik dari beberapa negara lainnya seperti Tiongkok (4,8%), Singapura (3,4%), Korea Selatan (3,07%), Amerika Serikat (4,29%), dan Jerman (4,0%).
Perekonomian global sendiri pada tahun ini diperkirakan tumbuh sebesar 3,6% hingga 4,5%. Sementara itu, berbagai lembaga internasional seperti OECD, World Bank, ADB, dan IMF memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia berada pada kisaran antara 5% hingga 5,4%. Dengan demikian pertumbuhan ekonomi Indonesia mampu berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi global.
“Kinerja ekonomi yang berhasil diperoleh ini tidak terlepas dari solidnya kerja sama antara Pemerintah dan seluruh stakeholders dalam bersinergi melakukan pengendalian Covid-19 dan menjalankan Program Pemulihan Ekonomi Nasional.,” ujar Airlangga Hartarto mengapresiasi seluruh pihak atas keberhasilan kerjasama hingga membuat ekonomi Indonesia bertumbuh untuk Triwulan 1 2022.
“Hasilnya, kepercayaan masyarakat maupun investor semakin menguat dalam mendorong aktivitas ekonomi nasional,” ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam acara Keterangan Pers Bersama Menteri Kabinet Indonesia Maju, Senin (9/05).
Baca Juga: Begini Cara Bapera Tebar Kebaikan Selama Bulan Ramadhan!