Lirik Lagu Dusta & Asmara dan Maknanya - Ayu Ting Ting

Lagu Dusta & Asmara tidak hanya sekadar lagu cinta, namun menyampaikan cerita dan pertanyaan mendalam tentang cinta sejati yang begitu relevan bagi banyak pendengarnya.

Lirik Lagu Dusta & Asmara dan Maknanya - Ayu Ting Ting
Lirik Lagu Dusta & Asmara dan Maknanya - Ayu Ting Ting. Gambar : Instagram/@ayutingting92

BaperaNews - Ayu Ting Ting, seorang artis multitalenta Indonesia, terus menarik perhatian publik baik dalam kehidupan pribadi maupun profesionalnya. Memulai debutnya di dunia tarik suara, Ayu kini dikenal sebagai penyanyi, aktris, dan presenter yang diakui di berbagai bidang hiburan.

Meskipun kehidupan asmaranya sering menjadi sorotan, Ayu tetap teguh berkarya dan memanjakan penggemar dengan lagu-lagu hits serta penampilan yang memikat.

Kini, Ayu hadir kembali di dunia musik dengan merilis lagu berjudul Dusta & Asmara, berkolaborasi dengan Boy William. Lagu ini tidak hanya sekadar lagu cinta, namun menyampaikan cerita dan pertanyaan mendalam tentang cinta sejati yang begitu relevan bagi banyak pendengarnya.

Lagu ini menjadi populer di berbagai platform digital dan menembus daftar trending di YouTube, menyajikan nuansa romantis yang mampu menyentuh hati pendengar.

Lirik Lagu Dusta & Asmara

Salah satu dari daftar lagu ayu ting ting Lagu terbaru berjudul Dusta & Asmara langsung mencuri perhatian penggemar musik Indonesia. Berkolaborasi dengan Boy William, Ayu membawakan lagu ini dengan nuansa romantis dan menyegarkan. 

Video klipnya menampilkan mereka berdua dalam adegan akting yang natural dan menggemaskan, menambah daya tarik tersendiri. Lagu Dusta & Asmara terus mendapat sambutan hangat dari publik dan berhasil menembus trending YouTube dalam kategori musik.

Berikut adalah lirik lagu Dusta & Asmara yang dinyanyikan oleh Ayu Ting Ting dan Boy William:

VERSE 1
Berdebar debar kini jantungku
Tak sabar ingin cepat bertemu
Malu mendengar rayu, buatku ragu

Ada rasa yang datang tiba-tiba
Apa benar atau karena biasa
Bercanda tentang masa depan kita

REFF
Tak yakin apa yg kurasa
Apakah ini hanya pura-pura
Terjebak dalam dusta dan asmara
Ku tak menyangka
Apa benar ini cinta?

Tak yakin apa yg kurasa
Atau hanya akan berujung luka
Terjebak dalam dusta dan asmara
Bisakah kita
Berujung bahagia

VERSE 2
Kata-katamu yang candu
Buatku lupa, cerita lalu
Apakah kamu satu yg aku rindu

REFF
Tak yakin apa yg kurasa
Apakah ini hanya pura-pura
Terjebak dalam dusta dan asmara
Ku tak menyangka
Apa benar ini cinta?

Tak yakin apa yg kurasa
Atau hanya akan berujung luka
Terjebak dalam dusta dan asmara
Bisakah kita
Berujung bahagia

BRIDGE
Jika ditanya kita ini apa,
Aku pun tak tahu harus menjawab apa

REFF
Tak yakin apa yg kurasa
Apakah ini hanya pura-pura
Terjebak dalam dusta dan asmara
Ku tak menyangka
Apa benar ini cinta?

Tak yakin apa yg kurasa
Atau hanya akan berujung luka
Terjebak dalam dusta dan asmara
Bisakah kita
Berujung bahagia

CODA
Berdua selamanya

Makna Lagu

Lagu"Dusta & Asmara mengangkat tema cinta yang penuh kebimbangan dan dilema. Dalam liriknya, Ayu Ting Ting dan Boy William menyuarakan perasaan campur aduk tentang hubungan asmara yang penuh tanda tanya. Dari lirik "Apakah ini hanya pura-pura" hingga "Terjebak dalam dusta dan asmara," lagu ini mencerminkan keraguan dalam kisah cinta.

Makna dalam lagu ini juga menyinggung ketakutan akan rasa sakit dan kekecewaan. Lirik seperti "Atau hanya akan berujung luka" mengingatkan bahwa cinta tidak selalu memberi kebahagiaan, namun dapat membawa rasa perih.

Di balik keraguan, ada pula harapan akan kebahagiaan, terlihat dalam baris "Bisakah kita berujung bahagia," yang mengungkapkan keinginan untuk mencapai kebahagiaan meskipun harus melalui banyak pertanyaan.

Melalui kolaborasinya dengan Boy William, Ayu berhasil menghadirkan suasana yang akrab dan ringan, namun tetap dalam dan bermakna. Mereka berhasil menyampaikan perasaan yang akrab bagi banyak pendengar, khususnya yang sedang menghadapi cinta penuh ketidakpastian. Dengan nada yang santai, lagu ini mampu menggugah pendengar untuk merenungkan cinta sejati.