Wow! Wanita Ini Fasih Gunakan 6 Bahasa dalam Tren Hai Kids

Seorang wanita bernama Syifa Adinda tengah menjadi perhatian di media sosial setelah mengunggah video tren Hai Kids menggunakan enam bahasa.

Wow! Wanita Ini Fasih Gunakan 6 Bahasa dalam Tren Hai Kids
Wow! Wanita Ini Fasih Gunakan 6 Bahasa dalam Tren Hai Kids. Gambar : Tangkapan Layar Instagram/@adindanegara

BaperaNews - Sebuah video tren Hai Kids yang dibuat oleh seorang wanita bernama Syifa Adinda tengah menjadi perhatian di media sosial. Wanita yang dikenal mahir dalam berbahasa asing ini membuat sebuah video berisi pesan untuk anaknya di masa depan.

Dalam video tersebut, Syifa Adinda memamerkan keahliannya dalam menggunakan bahasa asing sekaligus memberikan pesan yang hangat untuk anaknya yang belum lahir.

Sebagai seorang konten kreator, Syifa Adinda mengikuti tren kekinian yang sedang viral di media sosial, yakni tren Hai Kids yang ditujukan untuk calon anak di masa depan.

Melalui video tersebut, ia menyampaikan pesan dalam enam bahasa yang berbeda, termasuk Korea, Arab, Spanyol, Jepang, Inggris, dan Indonesia.

Dalam video tersebut, Syifa Adinda yang saat ini masih bujang, menyelipkan pesan untuk calon suaminya di masa depan. Ia menciptakan momen yang menyentuh dengan memberikan pesan dalam bahasa Korea, "Hai nak ini mama kamu.

Kalau ini ponakan mama yang nanti bakal jadi kakak sepupu kamu. Panggil aja nanti kakak 'Khanza'. Mama belum nikah sama Papa kamu tapi lagi banyak yang bikin video kaya gini.

Udah agak telat sih tapi banyak yang mau mama omongin jadi mama bikin video ini. Btw mama kan bisa beberapa bahasa nanti pas kamu lahir, nangisnya pakai bahasa apa ya? Bercanda ya."

Baca Juga : Viral! Begini Tren Make Up Uncanny Valley yang Sedang Ramai di TikTok

Selanjutnya, Syifa Adinda melanjutkan pesan dalam bahasa Arab, "Dan hari ini tanggal 14 Januari 2024, dan mama sekarang lagi di kamar sama kakak kamu."

Dalam bahasa Spanyol, ia menyampaikan, "Oh iya dan mama akan jadi mama yang terbaik buat kamu, pokoknya nanti nurut aja ya sama mama dan kamu bisa tuangkan semua keluh kesah kamu ke mama."

Dalam bahasa Jepang, Syifa Adinda menghibur anaknya, "Nak, hidup ini penuh dengan hal-hal yang menyedihkan dan menyakitkan. Mungkin ada banyak hal yang tidak berjalan dengan baik. Tapi percayalah akan datang hal-hal yang menyenangkan dan membahagiakan, jadi harus maju terus, jangan pernah menyerah! Semangat ya sayang."

Ia juga menawarkan menjadi sahabat yang mendukung, "Kita bisa jadi sahabat selamanya yang mungkin kamu impikan saat kamu berada di kandungan dan mama bisa ngajarin kamu apapun. Misalnya nyanyi, nulis puisi, public speaking, dll. Jadi kasih tau aja bahasa apa yang paling mau kamu pelajarin dan mama bakal kasih kamu 'les gratis' di rumah tiap hari. Dengan waktu yang tak terbatas serta fleksibel."

Syifa Adinda juga menyampaikan pesan penutup dalam bahasa Indonesia, "Udah gitu aja semoga ayah kamu nonton."

Video ini mendapat respon positif dari warganet yang kagum atas kemampuan Syifa dalam menguasai bahasa asing. Banyak yang memberikan pujian dan mengungkapkan rasa terinspirasi oleh aksi kreatifnya. 

Baca Juga : Sedang Viral, Begini Cara Ikutan Tren A Sky In Your Gallery