Timnas Indonesia Imbang Lawan Australia dengan Skor 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Australia dengan skor 0-0 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno pada Selasa malam (10/9).

Timnas Indonesia Imbang Lawan Australia dengan Skor 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia Imbang Lawan Australia dengan Skor 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Gambar : Instagram/@timnasindonesia

BaperaNews - Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Australia dengan skor 0-0 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno. Pertandingan ini berlangsung pada Selasa malam (10/9).

Sejak menit awal, Timnas Indonesia langsung menggebrak. Sandy Walsh mencoba menembus pertahanan Australia dengan sepakan mendatarnya, tetapi Mat Ryan, kiper Australia, berhasil menghalau bola.

Upaya ini diikuti oleh Rafael Struick yang mencoba memanfaatkan bola rebound, namun lagi-lagi Ryan tampil gemilang dengan penyelamatan.

Setelah serangan awal, Australia mulai mengatur tempo permainan. Mereka mencoba keluar dari tekanan dan mengambil alih penguasaan bola.

Pada menit ke-20, Harry Soutar memiliki peluang emas, tetapi Maarten Paes, kiper Timnas Indonesia, kembali menunjukkan kualitasnya dengan menepis tembakan tersebut. Dua menit kemudian, Paes kembali melakukan penyelamatan dengan menghalau sundulan Soutar dari situasi tendangan penjuru.

Baca Juga: Erick Thohir Pastikan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Jadi Calon Pemain Baru Timnas Indonesia

Meski Australia mulai mendominasi, Timnas Indonesia tetap berusaha untuk bertahan. Kemudian, sepakan Nestory Irankunda yang mengenai tiang gawang pada menit ke-34 menjadi ancaman bagi lini pertahanan Timnas Indonesia. Namun, bola tidak masuk ke gawang dan berhasil dibuang oleh pertahanan.

Memasuki babak kedua, pelatih Shin Tae-yong melakukan pergantian dengan memasukkan Witan Sulaeman. Indonesia terlihat lebih berani dalam menyerang, tetapi Australia tetap mengancam. Ragnar Oratmangoen memiliki peluang pada menit ke-55, tetapi sepakan yang dilepaskannya masih terhalang oleh pemain lawan.

Australia terus menekan, dan pada menit ke-67, Adam Taggart yang baru masuk hampir mencetak gol, tetapi Paes kembali menunjukkan aksi penyelamatan yang luar biasa. 

Di penghujung laga, Indonesia berusaha keras untuk mencetak gol. Namun, upaya mereka selalu terhalang oleh pertahanan Australia yang cukup kuat. Skor 0-0 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Dengan hasil imbang antara Timnas Indonesia vs Australia ini, Indonesia tetap berada di posisi empat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, mengoleksi dua poin dari dua pertandingan. Sementara itu, Australia berada di posisi lima dengan satu poin.

Baca Juga: Timnas Indonesia Tahan Imbang Arab Saudi dengan Skor 1-1 di Kualifikasi Piala Dunia 2024