Sakit 2 Minggu Masalah Imun dan Pernapasan, Jirayut Kurangi Pekerjaan

Jirayut jalani perawatan akibat infeksi pernapasan. Ia sempat pakai oksigen dan istirahat dua minggu untuk pemulihan.

Sakit 2 Minggu Masalah Imun dan Pernapasan, Jirayut Kurangi Pekerjaan
Sakit 2 Minggu Masalah Imun dan Pernapasan, Jirayut Kurangi Pekerjaan. Gambar : Kolase Instagram/@jirayutdaa4official

BaperaNews - Artis Jirayut baru-baru ini menjalani perawatan di rumah sakit setelah mengalami masalah kesehatan yang serius, terutama terkait dengan imun dan pernapasan. 

Penyakit yang dialaminya sempat membuatnya terbaring selama dua minggu. Setelah menjalani pemulihan, Jirayut kini dalam kondisi yang lebih baik, meskipun ia mengaku merasa sangat kelelahan selama proses penyembuhan.

Dalam wawancara yang dilakukan di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Jirayut mengungkapkan bahwa masalah kesehatan yang ia alami berawal dari penurunan daya imun tubuh yang kemudian memicu infeksi pernapasan.

"Sakit infeksi, ya imun lagi turun, terus tiba-tiba dihajar virus dari udara, rokok, macam-macamlah. Ya mungkin imunku lagi turun, kecapekan, terus ya jadwal padat juga, tapi ya sudah namanya sakit," kata Jirayut

Menurutnya, masalah kesehatan tersebut sempat membuatnya sulit bernapas, hingga ia terpaksa menggunakan selang oksigen.

Baca Juga : Raffi Ahmad Bakal Nyumbang Rp500 Juta kalau Jirayut dan Halda Nikah, Kawal sampe Halal!

Jirayut mengungkapkan bahwa ini adalah pertama kalinya dalam tujuh tahun tinggal di Indonesia ia merasakan sakit yang begitu parah. Bahkan, sakit yang ia alami terasa sangat berat sampai-sampai ia merasa kesulitan untuk bernapas dengan normal.

"Pakai selang oksigen baru ini setelah 7 tahun di sini. Sakit di sini (dada) sampai belakang. Tarik napas sakit. Pemulihan 2 minggu," ujarnya.

Meskipun sudah sembuh, Jirayut menyatakan bahwa ia mendapat perhatian khusus dari dokter agar dapat mempercepat pemulihannya. Untuk menjaga kesehatannya, ia mulai mengurangi intensitas pekerjaannya dan lebih fokus pada pemulihan.

"Kalau bisa hindari asap-asap rokok. Pasti minum vitamin, makan sehat itu pasti, jadwal diatur lagi. Dikurangi saja misal 3 program sehari, jadi 2 saja gitu," tutur Jirayut.

Selama masa pemulihan, Jirayut mengungkapkan rasa syukurnya karena banyak orang yang memberikan perhatian dan semangat. Salah satu yang tidak ketinggalan memberi dukungan adalah Halda Rianta, yang mengirimkan makanan, bunga, serta semangat untuknya.

"Banyak yang jagain, semuanya mau jaga, tapi nggak boleh kan, jadi ada saja. Ada yang datang kasih apa, ada yang kasih cek. Halda kasih semangat sama kirim makanan, bunga," kenangnya.

Baca Juga : Hampir Tertinggal Kereta, Jirayut Jatuh Terpeleset Saat Naik KRL di Manggarai

@baperanews.com Jirayut jalani perawatan akibat infeksi pernapasan. Ia sempat pakai oksigen dan istirahat dua minggu untuk pemulihan #jirayut #sakit #jirayutdaa4 ♬ Dj Komang Perayaan Mati Rasa - DjKomangRimex