PPK Haltim Pengembalian Logistik Pemilu Ke KPU Paluta
Panitia Pemilihan Kecamatan Halongonan Timur (Haltim) berhasil mengembalikan 330 kotak surat suara ke KPU Padang Lawas Utara. Baca selengkapnya di sini!
BaperaNews - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Halongonan Timur (Haltim) telah sukses melaksanakan proses pengembalian logistik Pemilu dari Kantor Camat Haltim ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Padang Lawas Utara pada hari Kamis, 22 Februari 2024.
Ketua PPK Haltim, Husni Mubarak Harahap, menyampaikan bahwa sebanyak 330 kotak surat suara dari 14 kecamatan di Halongonan Timur, seperti Siancimun, Rondaman, Gunung Manaon 3, Mompang1, Gunung Intan, Pasir Bara, Sihopuk Lama, Sihopuk Baru, Hutabaru Nakka, Situmbaga, Bolatan, Batangpane 1, Batangpane 2, dan Batangpane 3, telah berhasil dikembalikan.
"Pengembalian logistik ini dilakukan oleh kami dari PPK, bersama dengan Panwascam, pihak keamanan Polisi/TNI, dan para saksi yang telah bekerja dengan maksimal dalam melakukan rekapitulasi hasil suara Pemilu. Kami berharap agar proses ini berjalan lancar dan aman selama perjalanan menuju KPU Kabupaten Padang Lawas Utara," ucapnya.
Dalam acara pengembalian logistik tersebut, hadir Ketua PPK Haltim Husni Mubarak Harahap beserta anggota, Ketua Panwascam Haltim Poltak Harahap beserta anggota, dan perwakilan dari pihak keamanan Polisi/TNI, serta para saksi Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pilcaleg).
(Haryan Harahap)