Fuji Nekat Cover Dance di Konser (G)I-DLE, Netizen: Minimal Jangan Keliatan Paniknya

Penampilan Fuji di konser (G)I-DLE di Jakarta menuai cibiran dari netizen. Baca selengkapnya di sini!

Fuji Nekat Cover Dance di Konser (G)I-DLE, Netizen: Minimal Jangan Keliatan Paniknya
Fuji Nekat Cover Dance di Konser (G)I-DLE, Netizen: Minimal Jangan Keliatan Paniknya. Gambar : Kolase Tangkapan Layar X/@nandoongg

BaperaNews - Fuji kembali menjadi perbincangan netizen setelah penampilannya di konser (G)I-DLE di Jakarta. Acara yang digelar di ICE BSD, Tangerang, Banten ini dihadiri oleh ribuan penggemar Kpop, terutama Neverland, sebutan untuk penggemar (G)I-DLE.

Dalam acara tersebut, Fuji tampil bersama beberapa publik figur lainnya yang juga terkenal sebagai Kpopers. Sayangnya, penampilannya justru mendapat banyak kritik dari netizen. Dalam video yang diunggah oleh akun X @/nandoongg, Fuji tampak tidak hapal gerakan dan lirik lagu (G)I-DLE dengan baik.

Hal ini terlihat jelas saat Fuji berbeda gerakan dengan penampil lainnya, seperti Clarissa yang terlihat lebih paham dengan koreografi.

"Kalau nggak hapal minimal jangan kelihatan paniknya," komentar salah satu warganet.

"Fuji, Fuji, harusnya kalau udah nerima jobnya ya harus profesional dong kan gini kena kritik lagi kamu," ujar netizen lainnya.

"Padahal Clarissa-nya udah bagus itu, dan dia emang Kpopers, lha Fuji apa?" timpal warganet lain.

Netizen juga mengomentari bahwa Fuji seharusnya minimal menghapal gerakan sebelum tampil di panggung besar seperti itu. 

Baca Juga: Fuji Minta Maaf Fansnya Sering Hujat Aaliyah Massaid: Aku Jujur Gak Tahu

"Minimal hapal, ini ngapain sih? Apa sebelum tampil nggak latihan dulu?"

Tidak hanya itu, banyak penggemar Kpop yang merasa kecewa dan mengingatkan para promotor agar lebih selektif dalam memilih influencer yang akan tampil di acara seperti ini. Mereka berpendapat bahwa memilih influencer yang tidak memiliki koneksi kuat dengan grup yang tampil hanya akan mengurangi kualitas acara.

"Mau sekalian ngomong dong buat promotor tuh, stop undang so-called-influencer ke acaranya. Sama sekali nggak ada efeknya suer dah. Apalagi yang emang nggak ada hubungannya sama grup yang hadir. Bang Indra Herlambang aja cukup. Look how dedicated he is," saran seorang netizen.

Konser (G)I-DLE ini merupakan bagian dari acara Rexona Glow For It Fest yang berlangsung pada Minggu, 9 Juni 2024.

Acara ini sukses menghibur para Neverland dengan penampilan (G)I-DLE yang membawakan tiga lagu hits mereka, yaitu "Fate", "Queencard", dan "Tomboy". Kehadiran (G)I-DLE di Indonesia tentu saja menjadi momen yang sangat dinantikan oleh para penggemar.

@baperanews.com Penampilan Fuji di konser (G)I-DLE di Jakarta menuai cibiran dari netizen #fuji #clarissa #gidle #kpopers #viral ♬ Queencard - (G)I-DLE

Baca Juga: Muak Dituding Pansos, Marissya Icha Bongkar Chat Fadly dan Sikap Buruk Keluarga Fuji