Apartemen Serpong Garden Kebanjiran, Puluhan Mobil Terendam di Basement

Banjir tersebut terjadi di area basemen Apartemen Serpong Garden, Desa Cibogo, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang pada Rabu, 27 Desember 2023, pukul 23.10 WIB. Simak Selengkapnya!

Apartemen Serpong Garden Kebanjiran, Puluhan Mobil Terendam di Basement
Apartemen Serpong Garden Kebanjiran, Puluhan Mobil Terendam di Basement. Gambar : Twitter/@HIPratama

BaperaNews - Hujan deras yang melanda wilayah Tangerang pada Rabu malam, 27 Desember 2023, mengakibatkan sebuah tanggul jebol di kawasan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Dampaknya, air dari tanggul meluap hingga memasuki area basement apartemen yang berada dekat dengan lokasi tersebut. Kejadian ini terekam dalam berbagai video yang tersebar di media sosial, menunjukkan banyaknya mobil yang terendam dalam kebanjiran tersebut.

Menurut informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, banjir tersebut terjadi di area basement Apartemen Serpong Garden, Desa Cibogo, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang Provinsi Banten pada Rabu, 27 Desember 2023, pukul 23.10 WIB. Air yang merendam area tersebut mencapai ketinggian 120 sentimeter. Penghuni apartemen dan petugas setempat segera melakukan evakuasi kendaraan yang terendam banjir.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, menjelaskan, "Kita membantu untuk evakuasi mobil agar tidak terlalu lama terendam banjir. Dari BPBD, kami menggunakan mobil penyedot air untuk membantu proses evakuasi."

Apartemen Serpong Garden Kebanjiran, Puluhan Mobil Terendam di Basement. Gambar : Twitter/@HIPratama

Baca Juga : Banjir Bandang di Riau Malah Dijadikan Tempat Wisata Dadakan Gratis

Sementara itu, petugas dari BPBD Kabupaten Tangerang, Ben, mengungkapkan bahwa sebanyak 4 unit penyedot air dikerahkan untuk mengatasi banjir yang merendam area basement dengan ketinggian mencapai 120 sentimeter.

Kejadian ini mencuat ke permukaan melalui berbagai media sosial, termasuk TikTok, di mana seorang penghuni apartemen membagikan video yang memperlihatkan kondisi banjir dalam basementt. Dalam video tersebut, terlihat sejumlah kendaraan, baik mobil maupun motor, terendam banjir.

Penghuni apartemen, Zel, mengungkapkan bahwa kejadian tersebut terjadi saat dirinya baru pulang kerja pada sore hari tanggal 27 Desember. Hujan deras mengguyur wilayah tersebut, dan saat Zel hendak memarkirkan kendaraannya di basementt, ia mendapati bahwa basementt tersebut telah tergenang oleh banjir.

"Kendaraan saya aman karena saya baru saja menggunakan kendaraan itu. Banjir ini terjadi ketika saya pulang kerja dan ingin memarkirkan kendaraan saya di basementt, tetapi malah menemukan basement terendam banjir," ujarnya kepada.

Zel mengungkapkan bahwa ia telah tinggal di apartemen tersebut selama 6 bulan, dan selama periode tersebut, belum pernah terjadi kejadian serupa. "Saya belum tahu apakah pihak pengelola apartemen akan bertanggung jawab atas kendaraan penghuni yang terendam banjir, tetapi sepertinya akan bertanggung jawab," tambahnya.

Kejadian ini menjadi sorotan di media sosial dan memicu perbincangan tentang infrastruktur pengelolaan air hujan di daerah tersebut. Banjir yang merendam basementt apartemen menjadi perhatian banyak pihak, terutama para penghuni apartemen dan pihak berwenang setempat.

@baperanews.com Banjir tersebut terjadi di area basemen Apartemen Serpong Garden, Desa Cibogo, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang pada Rabu, 27 Desember 2023, pukul 23.10 WIB #tangerang #tangguljebol #basemenapartermen #serponggarden #viral #baperanews ♬ Breaking News, TV Shows, Report, Broadcast, Live, Serious, Business, World(1323125) - SAKUMAMATATA

Baca Juga : Intip Fakta-fakta Ledakan Smelter Morowali yang Tewaskan 13 Pekerja!