X/Twitter Akan Hapus Fitur "Circle" Bulan Depan
Pengguna X harus siap berpisah dengan fitur Twitter Circle setelah 31 Oktober 2023.
BaperaNews - Media sosial X akan tutup fitur Twitter Circle mulai Oktober 2023 mendatang. Pengumuman disampaikan akun resmi X @Support pada hari Kamis (22/9). Dijelaskan pengguna tak lagi bisa memakai fitur close friends tersebut setelah 31 Oktober 2023.
“X tidak lagi memakai Twitter Circle mulai 31 Oktober 2023. Setelah tanggal ini, Anda tidak bisa membuat postingan baru yang ditujukan secara terbatas untuk close friend Anda dan Anda juga tidak tambahkan orang ke Twitter Circle” tulisnya.
“Namun kalian masih bisa menghapus orang dari Circle dengan cara unfollow mereka. Pengguna masih bisa melihat unggahan yang ada di Circle setelah tanggal tersebut” pungkasnya.
Pengguna X masih bisa hapus orang dari Twitter Circlenya dengan cara berhenti mengikuti mereka. Caranya :
- Masuk ke laman website X atau Klik Disini
- Buka akun di Circle dan berhenti ikuti mereka
- Mereka tidak akan ada lagi di Circle dan tidak bisa melihat postingan Twitter Circle sebelumnya
- Ikuti mereka lagi jika mau namun mereka tidak ditambahkan ke Circle Anda
Baca Juga : Video-video Porno di Twitter Diduga Hasil Revenge Porn
Twitter Circle sendiri ialah fitur X yang mirip dengan close friend Instagram dimana pengguna bisa mengunggah momen hanya untuk teman terdekat mereka yang telah dipilih.
Fitur ini diluncurkan X Pda Agustus 2022 ketika X masih bernama Twitter dan belum diambil alih oleh Elon Musk. Kala itu, fitur dibuat untuk membuat penggunanya lebih nyaman dalam mengekspresikan diri.
X tidak menjelaskan apa alasan mereka hapus fitur close friendnya namun baru-baru ini X juga mendorong dibentuk fitur Communities yang mirip Facebook Group yang bisa membantu pengguna lebih banyak bertemu orang lain atau menjadikan X sebagai media untuk bekerja maupun bermedia sosial dalam skala lebih luas.
Fitur Circle di X sempat menimbulkan kontroversi pada April lalu ketika postingan pengguna yang diunggah untuk Circlenya justru muncul di timeline For You. Kebocoran ini membuat pengguna panik karena unggahan yang seharusnya hanya ditujukan untuk orang tertentu justru bisa dilihat semua orang.
Kala itu X mengungkap insiden terjadi karena bug dan telah meminta maaf. Ada dugaan X hapus Circle karena dianggap terlalu mirip dengan Communities.
Baca Juga : Elon Musk Minta Pengguna Bayar Jika Ingin Pakai X/Twitter