Teknologi Canggih di IKN, Kendaraan listrik Tak Perlu Berhenti Untuk Mengecas
Teknologi canggih bakal di terapkan di Jalanan IKN, sistem electric charging line buat pengendara kendaraan listrik bisa ngecharge tanpa perlu berhenti!
BaperaNews - Canggih, salah satu infrastruktur jalan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara diperkirakan memakai teknologi electric charging lane, yakni alat bantu pengecasan baterai kendaraan listrik.
“Kemungkinan jalan - jalan di IKN akan menjadi electric charging line (jalur pengisian listrik)” tutur Ketua Satgas Pelaksanaaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Hidayat (8/9).
Electric charging lane sendiri ialah jalan yang mampu mengecas kendaraan listrik. Teknologi ini memungkinkan jalan memiliki sistem khusus dengan ladang elektromagnet untuk mentransfer energi ke sistem penerima yang ada di kendaraan listrik.
Teknologi electric charging line membuat kendaraan listrik yang lewat tak perlu berhenti untuk mengecas baterainya, kendaraan listrik juga tidak butuh membawa baterai berukuran besar. Pengguna bisa mengecas sambil berkendara, sehingga lebih praktis, terjangkau, dan ramah lingkungan.
Sistem electric charging lane menurut Danis telah diterapkan di berbagai Negara maju. “Karena disana nanti di IKN kita bicara tentang kendaraan bertenaga listrik, tidak ada lagi kendaraan yang memakai bahan bakar fosil (BBM)” terangnya.
Danis juga menyebut Presiden Jokowi secara tegas melarang penggunaan kendaraan ber BBM di IKN, Jokowi ingin IKN dibangun dengan prioritas masyarakat melakukan mobilitas dengan jalan kaki, sedangkan kendaraan yang dipakai ialah sepeda dan kendaraan umum yang ramah lingkungan.
Baca Juga : Segera Hadir, Ibu Kota Nusantara Dalam Bentuk Metaverse
“Jadi yang senang jalan kaki, silahkan pindah ke Ibu Kota baru, yang senang bersepeda, ingin sehat, juga pindahlah ke ibu kota baru, kalau yang senang naik mobil, apalagi yang mobilnya pakai BBM fosil, jangan pindah ke ibu kota baru” ujar Jokowi.
Selain electric charging lane, di IKN juga akan dibuat metropod, yakni angkutan umum tanpa sopir dan bertenaga listrik. Metropod diproduksi oleh anak bangsa yakni PT Mobil Anak Bangsa.
“Pastinya akan digunakan untuk transportasi di IKN karena ini produk yang pertama, kita sudah antisipasi untuk kebutuhan itu” tambah Moeldoko dalam kesempatan berbeda pada Jumat (29/7) lalu.
“Ketika orang turun dari stasiun mau ke perumahan itu naik Metropod, bisa mengantar sampai depan rumah” terangnya.
IKN diharapkan bisa menjadi kota dengan latar alam namun penuh dengan teknologi canggih yang ramah lingkungan. IKN akan jadi wajah baru Indonesia yang mengedepankan kelestarian alam namun tidak luput dari energi dan fasilitas terbaik.
Baca Juga : Dukung Kendaraan Listrik, Penjualan Kendaraan BBM Bakal Dibatasi