Pemeran Utama Squid Game Lee Jung-Jae Positif Covid-19 Usai Acara Emmy Awards

Lee Jung Jae sosok pemeran utama di film Squid Game positif Covid-19 usai pulang dari acara Emmy Awards, padahal ia baru saja meraih penghargaan dalam nominasi Outstanding Lead Actor in a Drama Series

Pemeran Utama Squid Game Lee Jung-Jae Positif Covid-19 Usai Acara Emmy Awards
Aktor film Squid Game Lee Jung-Jae positif Covid-19 setelah acara Emmy Awards. Gambar : REUTERS/Mario Anzuoni

BaperaNews - Aktor Lee Jung-Jae pemeran utama di Squid Game dikabarkan positif Covid-19 usai pulang menghadiri Emmy Awards 2022 di Amerika Serikat.

Lee Jung-Jae dinyatakan positif Covid-19 usai menjalani tes PCR setibanya di Negara Korea.

Kabar positif Covid-19 nya Lee Jung-Jae dikabarkan langsung oleh agensi Artist Company, "Lee Jung-Jae menjalani tes PCR setelah kembali ke Korea pada (18/9), dan hasilnya positif," tulis pernyataan agensi tersebut.

Padahal, Lee Jung-Jae baru saja meraih Outstanding Lead Actor in a Drama Series di Emmy Awards. Ini merupakan rekor, karena ia berhasil menjadi aktor Asia pertama yang meraih nominasi tersebut.

Dengan begitu, pemeran utama di film Squid Game tersebut harus dipaksa beristirahat dan menghentikan semua rencana kegiatannya demi kesembuhan.

"Saat ini, aktor Lee Jung-Jae harus menghentikan jadwalnya dan menjalani isolasi secara mandiri di rumah sesuai dengan pedoman dari otoritas karantina," lanjut pihak agensi.

Artis Company, sangat memprioritaskan keselamatan artis-artisnya, sehingga akan mengikuti aturan yang ditetapkan pemerintah Korea Selatan agar Lee Jung-Jae bisa fokus memulihkan kesehatannya

Diketahui, film Squid Game memecahkan rekor dengan meraih 6 piala dari total 14 kategori yang di nominasikan.

Baca Juga : Squid Game 2 Kapan Tayang? Ini Statement Netflix

Berikut Deretan Trofi yang Berhasil Diraih oleh Film Squid Game :

  1. Outstanding Lead Actor In A Drama Series untuk Lee Jung-Jae.
  2. Outstanding Production Design For A Narrative Contemporary Program.
  3. Outstanding Directing For A Drama Series untuk Hwang Dong Hyuk.
  4. Outstanding Guest Actress In A Drama Series untuk Lee You Mi.
  5. Outstanding Special Visual Effects In A Single Episode.
  6. Outstanding Stunt Performance.

Diketahui, film Squid Game merupakan film serial Korea Selatan tentang permainan bertahan hidup atau survival yang bisa dibilang brutal, menceritakan sekumpulan orang untuk memainkan mainan tradisional dengan hadiah uang tunai dengan taruhan nyawa.

Film Squid Game dirilis di seluruh dunia pada 17 September 2021, mendapat pujian kritis dan perhatian internasional. Ini adalah serial Netflix yang paling banyak ditonton.

Tak hanya penghargaan Emmy Awards, serial Squid Game ini telah meraih banyak penghargaan, diantaranya termasuk.

Golden Globe Award untuk Aktor Pendukung Terbaik – Serial, Miniseri atau Film Televisi untuk O Yeong-su dan Screen Actors Guild Award untuk Penampilan Luar Biasa oleh Aktor Pria dalam Serial Drama dan Penampilan Luar Biasa oleh Aktor Wanita dalam Serial Drama masing-masing untuk Lee Jung-jae dan HoYeon Jung.

Baca Juga : Netflix Hadirkan Squid Game Jadi Nyata, Total Hadiah Rp 67,2 miliar!