Harga BBM Pertamax Naik Per 1 Agustus, Segini Harganya!

PT Pertamina kembali menyesuaikan harga BBM Pertamax Turbo dan Dexlite mulai 1 Agustus 2023.

Harga BBM Pertamax Naik Per 1 Agustus, Segini Harganya!
Harga BBM Pertamax Naik Per 1 Agustus. Gambar : Liputan6.com/Dok. Arief R

BaperaNews - PT Pertamina kembali lakukan penyesuaian harga pada harga produk BBMnya yang dijual di SPBU. Mulai 1 Agustus 2023, harga BBM naik yakni BBM non subsidi seperti harga Pertamax. Harga BBM SPBU Pertamina dilansir dari laman resminya naik beberapa ratus rupiah untuk jenis non subsidi.

Contohnya harga Pertamax Turbo naik Rp 400/liter. Sebelumnya pada Juli 2023 harga Pertamax Turbo Rp 14.000 Agustus 2023 menjadi Rp 14.400/liter. Kemudian harga BBM naik pada Dexlite Rp 800 dari Rp 13.150 menjadi Rp 13.950/liter. Ada juga harga BBM naik Pertamina Dex naik Rp 800 dari Rp 13.650 menjadi Rp 14.350/liter.

Alasan Kenaikan Harga BBM SPBU Pertamina

Masih dari laman resmi PT Pertamina, dijelaskan alasan naiknya harga BBM SPBU Pertamina ialah dalam rangka penyesuaian harga berdasarkan perhitungan harga dasar BBM itu sendiri yang disalurkan melalui SPBU.

Harga BBM Pertamina berbeda per masing-masing daerah yang salah satunya dipengaruhi biaya distribusi. Namun perbedaan tidaklah jauh, biasanya hanya beberapa ratus rupiah saja.

“PT Pertamina Persero melakukan penyesuaian harga BBM umum dalam rangka implementasi Kepmen ESDM 245.L/MG.01/MEM.M.2022 sebagai perubahan atas Kepmen 62/K/12/MEM/2020 tentang Formula harga dasar dalam perhitungan harga jual eceran jenis bahan bakar minyak umum jenis bensin dan minyak solar yang disalurkan melalui SPBU” bunyi pengumuman di laman resmi Pertamina hari Selasa (1/8). 

Baca Juga : Pertamina Luncurkan BBM Baru "Green 95" Pertama di Surabaya

“Mengacu pada rata-rata MOPS di tanggal 25 Juni-24 Juli, Pertamina telah lakukan evaluasi dan kembali lakukan penyesuaian harga secara berkala yang berlaku mulai 1 Agustus 2023. Penyesuaian berkala ini sudah sesuai dengan Kepmen ESDM. Selain sudah sesuai regulasi, kami pastikan harga produk BBM Pertamina ini masih kompetitif untuk produk lain dengan kualitas yang setara” kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting hari Selasa (1/8).

Harga BBM SPBU Pertamina

Berikut harga BBM SPBU Pertamina di DKI Jakarta dan sekitarnya.

  • Pertalite RON 90 : Rp 10.000
  • Pertamax RON92 : Rp 12.400
  • Dexlite CN51 : Rp 13.950
  • Pertamina DEX CN53 : Rp 14.350
  • Pertamax Turbo RON98 : Rp 14.400
  • Bio Solar : Rp 6.800

 Baca Juga : Bakal Uji Coba Pasar, Segini Harga BBM Bioetanol