Cara Membuat Swipe Up Di Instagram Tanpa Harus Centang Biru

Kini fitur swipe up pada instagram dapat digunakan tanpa memiliki minimal 10 ribu followers dan terverifikasi atau centang biru. Simak caranya dibawah!

Cara Membuat Swipe Up Di Instagram Tanpa Harus Centang Biru
Cara Membuat Swipe Up Di Instagram Tanpa Harus Centang Biru. Gambar: Unsplash.com

BaperaNews - Selama ini Instagram punya fitur untuk promosi yakni fitur swipe up yang hanya bisa dipakai akun tertentu dengan minimal 10 ribu followers dan sudah terverifikasi atau centang biru. Namun hal tersebut kini sudah bisa diakali tanpa harus memenuhi syarat tersebut.

Fitur swipe up ini sendiri ialah fitur yang memungkinkan pemilik akun menyisipkan link atau tautan URL di Instagram Storiesnya, sehingga pengikutnya bisa langsung menuju halaman atau situs yang dimaksud hanya dengan swipe up atau usap layar ke atas.

Fitur swipe up tersebut sangat memudahkan pengguna Instagram yang ingin promosi atau menaikkan penjualan dagangannya dimana target pasarnya bisa langsung membuka link tanpa harus menuju menu lain atau mencarinya secara manual.

Cara berikut bisa diterapkan untuk Anda yang belum punya minimal 10 K followers ataupun belum centang biru, simak sampai selesai.

Baca Juga: Top 3 Tekno, Fitur Reactions di WhatsApp Jadi Sorotan

  1.       Buat dulu video berdurasi maksimal 1 menit dan sudah tersimpan di hp.
  2.       Buka akun Anda, bisa akun personal, tidak harus akun bisnis.
  3.       Pilih menu membuat postingan yang simbolnya tanda +.
  4.       Pilih video yang sudah Anda siapkan dan sesuaikan dimensinya.
  5.       Lanjutkan dengan tanda panah di layar kanan atas, nantinya akan muncul pilihan “Bagikan sebagai”, pilih “Video panjang” yang artinya akan diunggah ke IGTV.
  6.       Klik “Selanjutnya”, di bagian “Judul”, Anda bisa tuliskan “Klik disini”, sedangkan pada bagian keterangannya, masukkan alamat URL atau link yang Anda inginkan.
  7.       Posting ke IGTV dan tunggu sampai sukses terupload.
  8.       Lanjutkan dengan membuat swipe up.
  9.       Klik “Cerita Anda”, pilih salah satu gambar yang akan ditampilkan di IG Story, tambahkan aksen GIF Swipe up dengan model yang Anda inginkan.
  10.   Desain dengan menarik, atur posisi gambar GIF Swipe upnya, klik ikon link dengan gambar rantai di layar atas.
  11.   Di layar akan tertera menu “Usap tautan ke atas”, lalu klik tambahkan “Video IGTV”, setelah mengklik, akan muncul video IGTV yang sudah diupload, kemudian pilih IGTV tersebut.
  12.   Jika muncul tulisan “Ajakan bertindak ditambahkan” artinya sudah berhasil.
  13.   Terakhir, unggah story seperti biasa dan tunggu sampai selesai terupload. Dan selesai.

Anda kemudian bisa memeriksa apakah Swipe upnya berhasil, caranya dengan buka IG Story, kemudian pilih Swipe up, tampilan akan diarahkan ke IGTV, kemudian muncul tulisan “Klik disini” dan akan dimunculkan link atau URL yang dimaksud. Selamat mencoba.

Baca Juga : Kenali Pesawat Canggih Mampu Putari Bumi Berbulan – Bulan Tanpa BBM