Viral! Seorang Dokter Militer Berpangkat Kolonel Ditegur Mayor Teddy, Pangkatnya Lebih Tinggi
Video viral menunjukkan momen teguran Mayor Teddy kepada Dokter Militer Kolonel Gunawan Rusuldi di RS Pusat Pertahanan Negara. Baca kronologinya di sini!
BaperaNews - Kejadian viral terjadi di Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara, di mana seorang dokter militer berpangkat kolonel, Gunawan Rusuldi, Sp.OG (K) Onk, mendapat teguran dari Mayor Teddy, ajudan Prabowo Subianto. Meski pangkat Mayor Teddy lebih rendah, aksinya menarik perhatian netizen.
Detik-detik kejadian tersebut menjadi viral di media sosial, memunculkan beragam komentar dari masyarakat.
Mayor Teddy, dalam momen yang terekam, secara tegas menghentikan langkah dokter Gunawan Rusuldi, yang tengah berjalan beriringan dengan Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto di lorong Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara.
Tidak hanya sekali, namun beberapa kali Mayor Teddy mencolek dokter tersebut, membuat langkahnya terhenti. Bisikan-bisikan dari Mayor Teddy membuat Gunawan Rusuldi tampak pasrah dan akhirnya menyender ke dinding.
Dokter Gunawan Rusuldi, seorang Kolonel (CKM) yang juga menjabat sebagai Kepala Rumah Sakit dr. Suyoto Pusrehab Kemhan, menjadi perhatian publik dalam insiden ini.
Menurut informasi yang dihimpun, Gunawan Rusuldi dilantik menjadi Kepala Rumah Sakit dr. Suyoto pada Mei 2023 oleh Kepala Pusat Rehabilitasi Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Brigjen TNI dr. Daniel Lumadyo Wartoadi, Sp. Rad.
Sebelum kejadian dokter militer ditegur Mayor Teddy ini terjadi, dr. Gunawan Rusuldi telah melangkah jauh dalam karier militer dan kedokteran. Ia merupakan lulusan Spesialis Obstetri dan Ginekologi di Universitas Airlangga dan aktif dalam Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI).
Baca Juga: Aldi Taher Buat Lagu untuk Mayor Teddy: Kau Sangat Mempesona
Selain itu, ia juga berpraktik sebagai Dokter Kandungan Konsultan Onkologi Ginekologi di RS YPK Mandiri.
Meski Mayor Teddy memberikan teguran, netizen justru memberikan beragam komentar. Sebagian mengkritik tindakan Mayor Teddy, sementara yang lain mengejek dan memberikan dukungan kepada dr. Gunawan Rusuldi.
"Dimanapun tuan rumah yang dampingi tamunya. La ini tuan rumah malah disuruh mundur. Nanti kalau salah jalan bagaimana? Misal nyasar ke kamar jenazah gitu untung pak dokternya langsung tanggap," tulis salah satu netizen di Twitter/X.
Detik-detik kejadian tersebut turut diunggah oleh akun media sosial, @Kopipait__78, yang memperlihatkan dokter Gunawan Rusuldi memberikan penjelasan kepada Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto.
Namun, interupsi dari Mayor Teddy membuat suasana berubah. Mayor Teddy, yang merupakan ajudan Prabowo Subianto, diketahui memiliki pangkat lebih rendah dari Gunawan Rusuldi, membuat netizen bertanya-tanya tentang alasan di balik teguran tersebut.
Menurut penjelasan dari akun @fennecter di media sosial, dokter militer memiliki pangkat Kolonel, yang jauh lebih tinggi dari Mayor Teddy.
"FYI dokter yang di-dorong oleh Mayor Teddy merupakan dokmil yang pangkatnya jauh lebih tinggi dari dia. Beliau adalah Kolonel (CKM) dr. Gunawan Rusuldi, Sp.OG (K) Onk," tulis akun tersebut.
Baca Juga: Viral Video Gibran Digendong Mayor Teddy, Netizen: Kurang Akting Pingsan