Kisah Perjalanan BTS Bakal Dibuat Dalam Bentuk Buku Komik!
BTS menggebrak dunia hiburan lagi dengan mengumumkan rencana menerbitkan buku komik yang mengisahkan perjalanan mereka. Simak selengkapnya!
BaperaNews - TidalWave Comics, sebuah penerbit komik, meluncurkan buku komik terbaru yang mengisahkan perjalanan BTS dari bintang pop ke dunia militer.
Dalam bukunya yang termasuk dalam seri FAME berisi 22 halaman, TidalWave Comics menggambarkan perjalanan BTS dengan menggunakan media komik. Ini mencakup kesuksesan musik mereka, tantangan yang dihadapi, dan transisi anggota mereka dari panggung ke dinas militer.
Sejak debutnya pada 2013, BTS telah menjadi sensasi global dengan lagu-lagu hits dan kampanye sosial mereka yang bertujuan untuk memberdayakan kaum muda. Namun, di Korea Selatan, di mana semua pria berusia antara 18 hingga 28 tahun diwajibkan menjalani dinas militer selama 18 hingga 21 bulan, member BTS pun tidak terkecuali.
Baca Juga : Kompak! Jimin, Jungkook, RM, dan V BTS Daftar Wamil Bersama
Anggota tertua BTS, Jin, mulai menjalani wajib militer pada Desember 2022, diikuti oleh anggota lainnya dengan tiga anggota terakhir yang memulai tugas mereka bulan lalu. Meskipun BTS dikenal sebagai bintang pop, wajib militer merupakan langkah yang tak terhindarkan di Korea Selatan untuk pria sehat dalam rentang usia tertentu.
Sejumlah pengecualian atau pengurangan masa wajib militer dapat diberikan, termasuk kepada peraih medali Olimpiade dan musisi klasik pemenang hadiah. Beberapa anggota parlemen Korea Selatan telah mengusulkan agar BTS mendapatkan pengecualian dengan mengusulkan amandemen yang baru-baru ini dirumuskan.
Buku komik BTS terbaru ini akan dirilis pada 10 Januari mendatang, dengan harga mencapai Rp 123.000 di platform penjualan online seperti Amazon.
Buku komik BTS tersebut akan tersedia dalam format cetak dan digital dengan opsi sampul lunak dan keras.
Meskipun beberapa member BTS sedang menjalani wajib militer, para penggemar tetap setia dan berkomitmen untuk menantikan kembalinya BTS sebagai grup K-pop pada tahun 2025.
Baca Juga : Jungkook BTS Ngaku Tak Punya Agama