Jadwal MPL S12 Week 3 1-4 Agustus, Onic Esports Lawan Evos Legend

MPL ID Season 12 memasuki pekan ketiga dengan laga seru antara EVOS Legend dan ONIC Esports. Simak selengkapnya!

Jadwal MPL S12 Week 3 1-4 Agustus, Onic Esports Lawan Evos Legend
Jadwal MPL S12 Week 3 1-4 Agustus, Onic Esports Lawan Evos Legend. Gambar : Instagram/@mpl.id.official

BaperaNews - Laga Mobile Legend tier satu besutan Moonton masih terus berlanjut. Turnamen bertajuk MPL ID Season 12 ini telah masuk pekan ketiga. Lokasi pertandingan masih sama dengan MPL ID pekan sebelumnya yakni di Arena Tanjung Duren.

Kemeriahan laga Mobile Legend selanjutnya dimulai pada hari Kamis, 3 Agustus 2023. Selama 4 hari, penggemar bisa melihat laga tim-tim Mobile Legend terbaik Indonesia seperti EVOS Legend dan ONIC Esports.

Total ada 9 match yang disiapkan dalam MPL ID Season 12 ini. Jadwal MPL S12 juga telah dirilis. Diantaranya Raja Langit ONIC Esports melawan EVOS Legend atau biasa dijuluki Macan Putih.

Jadwal MPL S12 Week 3

Ajang bergengsi di season 12 ini berbeda dari jadwal sebelumnya. Laga dilaksanakan mulai hari Kamis sampai mINGGU. Tiap minggunya, laga berlangsung 4 hari. Keseruan laga bisa disaksikan penggemar mulai pukul 15.00 atau 16.30 WIB.

Berikut jadwal MPL S12 Week 3 dilansir dari laman resminya hari Selasa (1/8) :

  1. Hari Pertama
  • Bigetron Alpha vs Aura Fire - 16.30 WIB
  • Evos Legends vs Dewa United Esports - 19.00 WIB
  1. Hari Kedua
  • Dewa United Esports vs Geek Fam - 17.30 WIB
  • Aura Fire vs Onic Esports - 20.00 WIB
  1. Hari Ketiga
  • Rebellion Zion vs Bigetron Alpha - 15.00 WIB
  • Geek Fam vs RRQ - 17.30 WIB
  • Onic Esports vs Evos Legends - 20.00 WIB
  1. Hari Keempat
  • Onic Esports vs Rebellion Zion - 16.30 WIB
  • Evos Legends vs Aura Fire - 19.00 WIB

Sebelumnya telah dilaksanakan MPL ID S12 Week 2 pada hari Kamis (27/7) sampai Minggu (30/7). RRQ berada di puncak klasemen disusul oleh ONIC Esports dan Bigetron Alpha.

EVOS Legend dan Rebellion Zion berada di Klasemen 4 dan 5 disusul oleh Dewa United dan Geek Fam. Sementara Klasemen 8 dan 9 ditempati oleh AURA Fire dan Alter Ego. 

Baca Juga : Daftar Game PS4 dan PS5 yang Diskon di PlayStation Summer Sale 2023

Hasil MPL ID S12 Week 2

Kamis, 27 Juli 2023

  • Bigetron Alpha 2-0 Dewa United
  • ONIC Esports 2-0 Alter Ego

Jumat, 28 Juli 2023

  • EVOS Legends 2-1 Geek FAM
  • Dewa United 0-2 ONIC Esports

Sabtu, 29 Juli 2023

  • AURA Fire 0-2 Rebellion Zion
  • Geek FAM 2-0 Alter Ego
  • EVOS Legends 1-2 RRQ

Minggu, 30 Juli 2023

  • Alter Ego 0-2 EVOS Legends
  • RRQ 2-0 Bigetron Alpha

3 tim terbaik di babak regular akan melaju ke babak playoff. Anda bisa menonton langsung seluruh laga MPL S12 di venue atau jika tidak kebagian tiket bisa menonton siaran langsungnya di kanal YouTube MPL Indonesia.

Baca Juga : Bakal Rilis September 2023, Ini Bocoran Spesifikasi PC EA Sport FC 24