Ian Kasela Disomasi Rp 20 Miliar Oleh Pencipta Lagu Cinderella

Pencipta lagu Cinderella lakukan somasi terhadap Ian Kasela sebesar Rp 20 Miliar. Simak selengkapnya!

Ian Kasela Disomasi Rp 20 Miliar Oleh Pencipta Lagu Cinderella
Ian Kasela Disomasi Rp 20 Miliar Oleh Pencipta Lagu Cinderella. Gambar : Dok. Hanif/DetikHOT

BaperaNews - Lagu Cinderella masih menjadi salah satu lagu populer yang jadi ciri khas band Radja. Namun, lagu tersebut kini menjadi masalah. Ian Kasela selaku vokalis Radja disomasi Rp 20 miliar oleh Rival Achmad yang mengaku sebagai pencipta asli lagu Cinderella.

Menurut Achmad, lagu Cinderella ia ciptakan di tahun 1996 dan kemudian direkam bersama Fresh Band di tahun 1998.

Tahun 2003, Achmad mengaku Ian Kasela meminta izin agar lagi tersebut dinyanyikan oleh Radja. Achmad setuju saja dan minta dibuatkan kontrak lagu. Namun sayangnya kontrak lagu itu tidak pernah ada sampai saat ini.

“Klien kami sebagai pencipta lagu Cinderella meminta Ian Kasela disomasi karena dulunya minta dibuatkan kontrak tentang lagu Cinderella dengan label tapi sampai saat ini sama sekali tidak ada kontrak lagunya” kata Minola Sebayang, kuasa hukum Achmad hari Jumat (28/7).

Pada surat berisi Ian Kasela disomasi ini, dituliskan bahwa pada tahun 2004 ketika mengisi acara di salah satu stasiun televisi, nama Ian Kasela ditulis sebagai pencipta lagu Cinderella, padahal Achmadlah pencipta lagu Cinderella yang asli. Sebab itu pihak Achmad memutuskan Ian Kasela disomasi Rp 20 miliar.

Baca Juga : Tiket Fan Meeting Kimbum Dijual Mulai Hari Ini, Cek Harganya!

“Tahun 2004 saudara Ian dan band Radja muncul di acara berjudul Pesta Indosiar dan mereka menyanyikan lagu berjudul Cinderella. Nama Ian Kasela saat itu mereka tulis sebagai pihak yang membuat lagu Cinderella juga ditulis di CD album. Bukan menuliskan nama klien kami sebagai pencipta lagu Cinderella satu-satunya” lanjutnya.

Maka menurut Achmad Ian telah lakukan tindakan distorsi karya cipta karena menciptakan namanya sebagai pencipta lagu Cinderella padahal bukan. Terlebih Achmad sampai saat ini tidak mendapat royalty moral maupun royalty ekonomi apapun.

Achmad ingin Ian Kasela disomasi. Ian diberi waktu 3 hari untuk membayar ganti rugi moral dan hak cipta sebesar Rp 20 Miliar. Jika Ian tidak menanggapi somasi, maka Achmad akan membawa kasus ini ke jalur hukum pidana maupun perdata.

Hingga berita ini disampaikan, pihak Ian Kasela maupun band Radja belum memberi keterangan terkait somasi yang diberikan Achmad pada Ian maupun terkait siapa pencipta lagu yang asli dari lagu hits Cinderella.

Baca Juga : Jadwal Konser Noah Agustus 2023