Caleg PSI, Rudy Golden Boy Adu Jotos dengan 2 Pemuda di Minimarket
Aksi perkelahian Rudy Golden Boy, calon legislatif PSI, di sebuah minimarket di Tangerang menjadi sorotan.
BaperaNews - Rudy Golden Boy alias atlet mixed martial arts (MMA) bernama lengkap Rudy Agustian disorot usai aksi perkelahiannya di sebuah minimarket kawasan Tangerang, Banten. Padahal Rudy adalah calon legislatif atau caleg PSI (Partai Solidaritas Indonesia) yang telah lama menjadi pengurus dan duduk di partai tersebut.
“Betul, Rudy Golden Boy caleg PSI untuk bacaleg Dapil Banten 3. Beliau sudah lama bergabung di PSI dan duduk di kursi kepengurusan PSI sebagai Wasekjen” kata Jubir PSI Sigit Widodo hari Selasa (8/8).
Sigit belum bisa berkomentar banyak tentang salah satu caleg PSI Rudy Golden Boy yang viral karena berkelahi dengan 2 orang pemuda di minimarket. Sigit hanya menyebut, Rudy bukan tipe orang yang suka cari masalah.
“Tapi Rudy yang saya kenal adalah sosok yang humble dan tidak suka cari masalah. Jadi menurut saya Rudy bukan yang memprovokasi perkelahian. Biasanya dia hanya membela diri. Saya percaya Rudy bukan yang memulai keributan. Dia jauh dari sosok seperti itu, kalau bawa mobil bahkan jauh lebih kalem dari saya” pungkas Sigit.
Baca Juga : Viral Dokter Aniaya Balita Gegara Diganggu Main Catur
Sebelumnya viral video Rudy Golden Boy caleg PSI berkelahi dengan 2 orang pemuda di minimarket karena masalah serobot antrean. Nampak Rudy adu mulut dengan 2 pemuda di depan meja kasir minimarket.
Tak lama kemudian mereka saling dorong dan adu jotos. Rudy berkelahi dengan kedua pemuda secara bergantian. Saling menerjang, saling banting, dan saling pukul satu sama lain sampai pada akhirnya 2 pemuda pergi meninggalkan minimarket.
Kapolsek Pagedangan AKP Seala Syah masih memeriksa kejadian tersebut berdasarkan CCTV dan keterangan saksi. Polisi berencana memanggil Rudy dan 2 pemuda yang terlibat perkelahian untuk dimintai keterangan.
“Kejadiannya di Ruko Latigo Square Nomor 20-21. Ini yang benar lokasinya, betul ada keributan” kata Seala. Kejadian pada 5 Agustus 2023 pukul 20.50 WIB. Saat ini sedang mengambil keterangan dari pihak yang terlibat” tandas Seali.
Rudy belum memberi keterangan atau penjelasan langsung terkait video viral perkelahiannya yang beredar di media sosial. Polisi juga belum bisa sampaikan banyak keterangan karena kasus masih dalam penyelidikan.
Baca Juga : Alasan Alfamart dan Indomaret Tidak Beroperasi di Padang