Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam: Jerman Vs Spanyol Imbang, Suporter Belgia Rusuh
Pertandingan Piala Dunia Grup E dan Grup F kembali berlanjut, Simak hasil pertandingan piala dunia tadi malam antara Jerman Vs Spanyol, Belgia vs Maroko, Kroasia vs Kanada dan Jepang vs Kosta Rika.
BaperaNews - Sederet laga seru tersaji pada Piala Dunia 2022 Qatar Minggu sore (27/11) hingga Senin dini hari (28/11). Terdapat 4 laga yang digelar dari Grup E dan F, berikut jadwal pertandingan Piala Dunia 2022 pada Minggu (27/11) - Senin (28/11).
Daftar Pertandingan Piala Dunia 2022 pada Minggu (27/11) - Senin (28/11):
- Jepang vs Kosta Rika di Stadion Ahmad bin Ali pukul 17.0 WIB
- Belgia vs Maroko di Stadion Al Thumama pukul 20.00 WIB
- Kroasia vs Kanada di Stadion Internasional Khalifa pukul 23.00 WIB
- Spanyol vs Jerman di Stadion Al Bayt pukul 02.00 WIB
Bagaimana hasil pertandingan Piala Dunia 2022 tadi malam? berikut rangkuman jalannya laga dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022 pada Minggu (27/11) malam hingga Senin (28/11) dini hari, yang Bapera News rangkum untuk Anda!
Baca Juga : Rekor Baru Ronaldo, Pemain Pertama Cetak Gol di 5 Piala Dunia Berbeda
Berikut Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022 tadi malam:
Jepang vs Kosta Rika – Jepang Takhluk 0-1 dari Kosta Rika
Hasil pertandingan Jepang vs Kosta Rika berakhir dengan skor 1-0. Kosta Rika unggul 1-0 atas Jepang lewat gol Keysher Fuller. Babak pertama selesai dengan skor imbang 0-0. Gol baru tercipta di babak kedua. Jepang keasyikan menyerang, Kosta Rika justru yang bisa memanfaatkan peluang.
Tendangan Keysher di menit ke-81 melambung tinggi, sempat ditepis dengan tangan kiper Jepang namun bola tetap melaju masuk ke gawang. Dengan hasil ini, peluang Jepang untuk lolos babak 16 besar menjauh, beda dengan Kosta Rika yang berhasil menjaga asa masuk 16 besar.
Belgia vs Maroko - Maroko Unggul 2-0, Belgia Rusuh
Hasil pertandingan Belgia vs Maroko membuat supporter Maroko full senyum, lantaran Belgia kalah 0-2 dari Maroko. Belgia gagal lolos 16 besar. Belgia bermain dengan impresif, sayangnya, sejumlah serangan yang dibuat tidak berbuah gol. Sedangkan Maroko melakukan permainan cepat, membuat Belgia kewalahan.
Maroko semakin menekan dan mendominasi permainan. Maroko berhasil membuat gol di menit ke-73 oleh Sabirin melalui tendangan bebas dan menit ke-93 oleh Zakaria Aboukhal.
Kekalahan Belgia ini membuat kerusuhan di Brussel, ibu Kota Belgia. Perusuh menyalakan suar, pecahkan jendela toko, hingga membakar mobil di jalanan. Massa bentrok dengan polisi, bahkan sebelum laga Belgia vs Maroko dimulai yang makin panas usai Belgia kalah. Polisi akhirnya menembakkan gas air mata untuk bubarkan massa.
Baca Juga : Hal-Hal Viral dan Unik Di Piala Dunia 2022
Kroasia vs Kanada – Kroasia Sikat Kanada dengan Gol Cepat 4-1
Hasil pertandingan Kroasia vs Kanada membuahkan hasil dengan skor akhir 4-1. Kroasia hajar Kanada 4-1 dengan gol cepat. Kanada awalnya mencetak gol sejak laga baru berjalan 68 detik oleh Alphonso Davies. Ketertinggalan tersebut membuat Kroasia lebih semangat dan bermain agresif. Kroasia membuat gol balasan di menit 37 oleh Kramaric, menit 44 oleh Marko Livaja, menit 70 oleh Kramaric, dan menit ke 78 oleh Lovro Majer. Laga berakhir dengan pesta gol Kroasia 4-1 atas Kanada.
Spanyol vs Jerman – Imbang 1-1
Hasil pertandingan Spanyol vs Jerman berakhir dengan skor imbang 1-1. Spanyol bermain dominan di babak pertama. Spanyol punya celah ketika sisi kanan pertahanan Jerman kosong, Morata pun dengan cepat menendang bola ke gawang dan Spanyol unggul 1-0.
Laga semakin sengit di injury time babak kedua, kedua tim sama-sama berusaha membuat gol, Jerman kemudian bisa menyamakan posisi dari tendangan Fullkrug, melepas tendangan keras dari jarak dekat. Laga berakhir imbang 1-1.
Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar Minggu malam (27/11):
- Jepang vs Kosta Rika : 0-1
- Belgia vs Maroko : 0-2
- Kroasia vs Kanada : 4-1
Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar Senin dini hari (28/11):
- Spanyol vs Jerman : 1-1
Baca Juga : Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022 Tadi Malam: Argentina dan Prancis Menang!