Lirik Lagu Tatitut dan Maknanya - Ayu Ting Ting

Di balik nada yang ceria dan irama yang mudah diingat, lirik lagu Tatitut ini memiliki makna mendalam tentang kegelisahan seseorang yang merindukan kasih sayang dan perhatian dari pasangan yang mulai berubah sikap.

Lirik Lagu Tatitut dan Maknanya - Ayu Ting Ting
Lirik Lagu Tatitut dan Maknanya - Ayu Ting Ting. Gambar : Instagram/@ayutingting92

BaperaNews - Sebagai salah satu artis dangdut yang populer di Indonesia, Ayu Ting Ting selalu berhasil menarik perhatian publik. Baik dari karya, kehidupan pribadi, hingga penampilannya yang selalu tampil modis, sosoknya tak pernah lepas dari sorotan. Setiap lagu yang dirilis Ayu kerap kali viral dan menjadi hits, tak terkecuali lagu terbarunya, Tatitut yang kini tengah digandrungi para pengguna TikTok.

Salah satu dari daftar lagu ayu ting ting yaitu lagu Tatitut ini menarik banyak perhatian, terutama karena liriknya yang sederhana namun mengena bagi banyak pendengar. Ditambah dengan alunan musik yang asyik dan irama yang mudah diingat, lagu ini cepat viral di platform media sosial, terutama TikTok, di mana pengguna memanfaatkan lagu ini sebagai latar musik untuk berbagai konten kreatif.

Lirik Lagu Tatitut

Berikut adalah lirik lengkap dari lagu Tatitut yang dibawakan oleh Ayu Ting Ting:

Oh-wo-woo
Ooh, ooh-wo-wo-woo

Mami, mami, mami aku bete sekali
Dia lagi-lagi membuatku galau hati
Begini ku salah, begitu ku salah
Ku harus bagaimana lagi?

Mami, mami, mami gelisah hati ini
Dia lama-lama makin beda sekali
Senyumnya tak ada, mesranya pun juga
Hati siapa yang takkan kecewa?

Atu titat titut atu tutuh tatih tayang
Kasih sayang darimu yang semakin menghilang
Apakah kau sudah punya penggantiku?
Bisa-bisa aku mati karena cemburu

Atu tium-tium atu tutuh peyuk ciyum
Pelukan hangat yang tak lagi aku rasakan
Aku butuh cinta, bukan yang lainnya
Kasih sayang darimu sudah cukup bagiku

Titat titat titut, ti-ti-ti-titut
Atu titat titat titut, ti-ti-ti-titut
Titat titat titut, atu ti-ti-ti-titut
Titat titat titut, ti-ti-ti-titut

Kowe ora ngerti opo sing tak rasake
Saben dino aku luntang-lantung ning omah dewe
Arep cerito ning sopo? Meh sambat karo sopo?
Soyo suwe atiku iki soyo tambah nelongso

Seandainya engkau tahu apa isi hatiku
Setiap saat aku selalu mengharapkan dirimu
Tapi kau tak mengerti sepinya hati ini
Beri kepastian biar aku tak menunggu lagi

Atu titat titut atu tutuh tatih tayang
Kasih sayang darimu yang semakin menghilang
Apakah kau sudah punya penggantiku?
Bisa-bisa aku mati karena cemburu

Atu tium-tium atu tutuh peyuk ciyum
Pelukan hangat yang tak lagi aku rasakan
Aku butuh cinta, bukan yang lainnya
Kasih sayang darimu sudah cukup bagiku

Atu titat titut atu tutuh tatih tayang
Kasih sayang darimu yang semakin menghilang
Apakah kau sudah punya penggantiku
Bisa-bisa aku mati karena cemburu

Atu tium-tium atu tutuh peyuk ciyum
Pelukan hangat yang tak lagi aku rasakan
Aku butuh cinta, bukan yang lainnya
Kasih sayang darimu sudah cukup bagiku

Oh-wo-woo
Ooh-ooh
Ooh-wo-wo-woo

Makna Lagu

Lagu Tatitut menggambarkan perasaan galau dan rindu yang sering dirasakan dalam hubungan cinta. Dalam liriknya, Ayu Ting Ting menceritakan seorang perempuan yang merasa diabaikan oleh pasangannya.

Di balik nada yang ceria dan irama yang mudah diingat, lagu ini memiliki makna mendalam tentang kegelisahan seseorang yang merindukan kasih sayang dan perhatian dari pasangan yang mulai berubah sikap.

Melalui lirik-lirik seperti “kasih sayang darimu yang semakin menghilang” dan “aku butuh cinta, bukan yang lainnya,” Ayu mengekspresikan rasa kecewa sekaligus harapan untuk bisa mendapatkan kepastian. Perasaan tersebut sangat dekat dengan pengalaman banyak orang, sehingga menjadikan lagu ini sangat mudah diterima oleh pendengar dan membuatnya viral.