Tak Terima Istri di Fitnah, Suami Tasyi Athasyia Buka Suara

Kasus gaji kontroversial melibatkan selebgram Tasyi Athasyia. Suaminya, Syeikh Zaki Alatas, membuka suara dan menjelaskan bahwa gaji karyawan diberikan sesuai perkembangan dan bahkan ada yang melebihi UMR Jakarta.

Tak Terima Istri di Fitnah, Suami Tasyi Athasyia Buka Suara
Tak Terima Istri di Fitnah, Suami Tasyi Athasyia Buka Suara. Gambar : Instagram.com/@tasyiiathasyia

BaperaNews - Selebgram Tasyi Athasyia dituduh tidak memperlakukan karyawannya dengan baik. Selebgram yang sering review makanan itu disebut memberi gaji tidak sesuai UMR Jakarta pada para karyawannya.

Hal ini membuat Tasyi mendapat hujatan dari warganet karena dinilai mempekerjakan orang tanpa memberinya hak sesuai aturan. Soal gaji yang tidak sesuai UMR Jakarta, suami Tasyi, Syeikh Zaki Alatas, buka suara dan mengakuinya, ia mengungkap memang selama ini memberi gaji pada karyawannya sesuai dengan perkembangan karyawan yang bersangkutan.

Di awal kerja, Zaki mengaku hanya memberi gaji 60% pada karyawannya, namun jika sudah ada perkembangan, baru ia memberi gaji lebih yang nilainya juga di atas UMR Jakarta.

“Karyawan kan ada yang namanya masa PKL, probation, tahap orang kerja di dunia itu nyari pengalaman dulu. Kalau sudah pengalaman baru cari duit. Dan orang yang kita hire, sudah tahu kapasitasnya. Bahkan ada yang bilang : kak saya minta diterima, dikasih 1 juta saya terima. Tapi tetap kita kasih 60%, setelah beres baru tergantung jamnya” kata Syeikh Zaki.

Syeikh Zaki suami Tasyi Athasyia buka suara juga menyebut karyawan lama Tasyi bahkan ada yang gajinya tembus 3 digit alias ratusan juta rupiah hingga mampu beli mobil mewah sendiri.

“Tim lama Tasyi ada yang gajinya tembus 3 digit sampai dia bisa beli Alphard” terangnya. 

Baca Juga : Kontroversi Asisten Pribadi Tasyi Athasyia: Bawa Belanjaan Banyak dan Gaji Tak Dibayar

Tentang sosok P yang sebelumnya viral usai curhat merasa tidak diperlakukan secara manusiawi oleh Tasyi, menurut Zaki sebenarnya Tasyi sudah memanusiakan karyawannya, bahkan karyawan P saja baru kerja 2 minggu sudah diajak pergi ke Dubai.

“Jadi semua ini, kasus mantan karyawan Tasyi kemarin itu yang si P, si M. Nah ini si M malah baru kerja 2 minggu sudah diajak umroh, diajak ke Dubai, semua diperlakukan sebagaimana manusia, baru kerja loh ini. Dua orang ini saya pernah ajak ke Dubai. Selama di Dubai itu, boleh ditanya sama orangnya langsung, saya ajak dia ke mall terbesar di dunia, itu dia saya kasih uang buat belanja. Tolong kroscek lagi ke dia” pungkas Zaki saat suami Tasyi Athasyia buka suara.

Pihak Tasyi merasa ada pihak yang ingin menjatuhkannya, pasalnya selama ini tidak pernah ada karyawannya yang cari masalah. Sehingga Tasyi kecewa jika disebut tidak memberi gaji yang sesuai padahal Tasyi sudah perlakukan karyawannya dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga : Tasyi Athasyia Dilaporkan ke Polda Metro Jaya Terkait Ancaman Kekerasan