Hasil Pertandingan Liga Champions: Manchester City Gagal Menang, Inter Milan dan Barcelona Dominasi Klasemen
Hasil pertandingan Liga Champions 2024/2025, Inter Milan dan Barcelona memimpin klasemen, sementara Manchester City gagal menang usai imbang 3-3 lawan Feyenoord.
BaperaNews - Hasil pertandingan Liga Champions 2024/2025 pada Rabu, 27 November 2024, menyajikan sejumlah laga menarik. Bayern Munchen berhasil mengalahkan PSG dengan skor tipis 1-0 di Allianz Arena berkat gol tunggal Kim Min-jae pada menit ke-38.
Kemenangan ini membuat Bayern tetap bersaing di papan atas klasemen, sementara PSG semakin terpuruk di peringkat ke-26 atau zona eliminasi.
Di laga lainnya, Inter Milan sukses meraih kemenangan penting atas RB Leipzig di Giuseppe Meazza. Gol bunuh diri Castello Lukeba pada menit ke-27 memastikan kemenangan 1-0 untuk tim asuhan Simone Inzaghi.
Dengan hasil ini, Inter Milan memimpin klasemen sementara Liga Champions 2024/2025 dengan koleksi 13 poin dari lima pertandingan, hasil empat kemenangan dan satu imbang.
Barcelona juga menunjukkan performa impresif dengan mengalahkan Brest 3-0 di Camp Nou. Dua gol Robert Lewandowski dan satu tambahan dari Dani Olmo membawa Blaugrana menduduki posisi kedua klasemen dengan 12 poin.
Brest, yang sebelumnya belum terkalahkan, harus rela turun peringkat meskipun tetap di zona aman untuk lolos ke fase gugur.
Di Stadion Etihad, Manchester City kembali gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang Feyenoord 3-3. Padahal, The Citizens sempat unggul 3-0 lewat dua gol Erling Haaland dan satu gol dari Ilkay Gundogan.
Namun, dalam 15 menit terakhir, Feyenoord bangkit dan mencetak tiga gol melalui Anis Hadj Moussa, Santiago Gimenez, dan David Hancko. Hasil ini membuat City berada di peringkat ke-15 dengan delapan poin, sementara Feyenoord di posisi ke-20 dengan tujuh poin.
Arsenal dan Atalanta menjadi dua tim yang mencatatkan kemenangan besar tadi malam. Arsenal sukses menghancurkan Sporting Lisbon 5-1 di Lisbon.
Gol dari Gabriel Martinelli, Kai Havertz, Gabriel Magalhaes, Bukayo Saka, dan Leandro Trossard memastikan dominasi The Gunners. Hasil ini membawa Arsenal ke peringkat ketujuh dengan 10 poin, setara dengan Bayer Leverkusen dan Sporting Lisbon.
Sementara itu, Atalanta tampil perkasa di markas Young Boys dengan kemenangan telak 6-1. Mateo Retegui dan Charles de Ketelaere masing-masing mencetak dua gol, ditambah gol dari Sead Kolasinac dan Lazar Samardzic. Atalanta kini berada di posisi keempat klasemen dengan 11 poin, memastikan tempat di babak 16 besar.
Baca Juga : Manchester United Vs Ipswich Town Berakhir Imbang 1-1, Debut Ruben Amorim Dianggap Mengecewakan
Bayer Leverkusen juga tampil gemilang dengan mencukur Red Bull Salzburg 5-0 di BayArena. Florian Writz menjadi bintang dengan dua gol, sementara Alex Grimaldo, Patrik Schick, dan Aleix Garcia melengkapi kemenangan tim asuhan Xabi Alonso. Leverkusen kini berada di posisi kelima dengan 10 poin.
Atletico Madrid mengamankan kemenangan telak 6-0 atas Sparta Praha di Praha. Julian Alvarez mencetak dua gol, didukung gol dari Marcos Llorente, Antoine Griezmann, dan dua gol dari Angel Correa. Kemenangan ini membawa Atletico naik ke peringkat ke-13 dengan sembilan poin, menjaga peluang mereka untuk lolos ke fase gugur.
Hingga Rabu, 27 November 2024, Inter Milan memimpin klasemen Liga Champions 2024/2025 dengan 13 poin. Barcelona dan Liverpool menguntit di posisi kedua dan ketiga, masing-masing dengan 12 poin. Atalanta, Bayer Leverkusen, dan Arsenal melengkapi enam besar dengan poin berdekatan.
Di sisi lain, PSG yang berada di posisi ke-26 terancam tidak lolos ke fase gugur. Tim besar lainnya seperti Manchester City, Juventus, dan Real Madrid juga harus berjuang di sisa pertandingan untuk memastikan tempat di 16 besar.
Berikut adalah hasil pertandingan Liga Champions pada Rabu, 27 November 2024:
-
Slovan Bratislava vs AC Milan: 2-3
-
Sparta Praha vs Atletico Madrid: 0-6
-
Barcelona vs Brest: 3-0
-
Bayer Leverkusen vs Salzburg: 5-0
-
Bayern Munchen vs PSG: 1-0
-
Inter Milan vs RB Leipzig: 1-0
-
Manchester City vs Feyenoord: 3-3
-
Sporting Lisbon vs Arsenal: 1-5
-
Young Boys vs Atalanta: 1-6
Baca Juga : Gol Cantik Garnacho Jadi Sorotan, Bruno Fernandes Beberkan Alasan Tak Ada Selebrasi