Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Satgas Hilirisasi Di Papua

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Satgas Hilirisasi Indonesia-Papua Nugini oleh Presiden Jokowi.

Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Satgas Hilirisasi Di Papua
Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Satgas Hilirisasi Di Papua. Gambar : Biro Pers Sekretariat/Dok. Muchlis Jr

BaperaNews - Luhut Binsar Pandjaitan kembali dipercaya mengemban tugas tambahan di pemerintahan Indonesia.

Luhut Binsar Pandjaitan ialah pejabat negara dengan jabatan utama sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, namun ia juga dipercaya mengemban jabatan lain. Tugas-tugas tersebut diberikan langsung oleh Presiden Jokowi.

Kali ini, Luhut Binsar Pandjaitan resmi ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Satgas Hilirisasi Indonesia-Papua Nugini. Penunjukan dilakukan ketika Jokowi berkunjung ke Papua Nugini pada 5-6 Juli 2023 lalu. Luhut juga mengumumkan tugas barunya di akun resmi Instagramnya @luhut.pandjaitan pada hari Kamis (6/7).

Luhut menjelaskan, Satgas Hilirisasi Indonesia-Papua Nugini dibentuk untuk mempercepat kerjasama antara pemerintah Indonesia dan Papua Nugini dalam hal pengolahan bahan mentah alam. Langkah ini sejalan dengan niat Indoensia untuk hilirisasi bahan mentah.

Pembentukan Satgas Hilirisasi Indonesia-Papua Nugini juga hasil dari kesepakatan pertemuan pemerintah indonesia dan Papua Nugini. Adapun Papua Nugini menunjuk Deputi Prime Minister John Rosso sebagai Satgasnya. 

Baca Juga : Jokowi Rayu WN Singapura Pindah Ke IKN

“Kerjasama ini bisa saling menguntungkan. Papua Nugini akan berkurang tingkat kemiskinannya karena dari total 9 juta penduduk mereka, 2,5 juta diantaranya adalah warga miskin. Angka ini tinggi sekali ya. Dan mereka paham Indonesia saat ini telah berubah jadi negara yang sangat maju” kata Luhut.

Luhut juga mengungkap Rosso akan datang ke Indonesia untuk membahas kerjasama apa yang akan dilakukan bersama. Luhut mengklaim Jokowi sudah menjelaskan pada PM Papua Nugini James Marape ketika keduanya bertemu.

‘Mungkin di mata negara maju dan institusi internasional, program hilirisasi mineral Indonesia tidak ada artinya, tapi bagi saya, ini adalah legasi terbaik dari Pak Jokowi untuk generasi penerus bangsa dalam 20 bahkan sampai 50 tahun ke depan” pungkas Luhut.

Jabatan baru Luhut sebagai Ketua Satgas Hilirisasi Indonesia-Papua Nugini ini menambah panjang daftar jabatannya. Berikut daftar jabatan Luhut di pemerintahan Indonesia :

  • Ketua Satgas Percepatan Realisasi Investasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
  • Pengarah Manajemen Risiko Pembangunan Nasional, Ketua Komite Kereta Cepat Jakarta-Bandung
  • Kepala Staf Presiden
  • Ketua Tim Nasional Penggunaan Produk dalam Negeri
  • Ketua Panitia Pertemuan IMF dan Bank Dunia dan lainnya

Semoga Luhut bisa mengemban amanah dengan baik serta berhasil capai target yang ditetapkan dalam jabatan Ketua Satgas Hilirisasi Indonesia-Papua Nugini ini ya!

Baca Juga : Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Pengarah Manajemen Risiko Pembangunan