14 Makanan Khas Indramayu yang Enak & Murah, Wajib Dicobain
Berikut ini 14 makanan khas Indramayu yang punya cita rasa lezat tapi harganya tetap terjangkau.

BaperaNews - Indramayu, kabupaten di pesisir utara Jawa Barat, dikenal sebagai penghasil mangga harum manis terbaik di Indonesia.
Bayangkan saja, Indramayu memproduksi jutaan kuintal mangga setiap tahunnya. Gak heran kalo kabupaten ini jadi salah satu sentra utama penghasil mangga di Tanah Air.
Tapi gak cuma soal mangga aja. Indramayu juga punya makanan khas Indramayu yang rasanya gak kalah enak dari mangga yang dihasilkan.
Variasi makanan khas Indramayu yang ditawarkan tidak hanya menggugah selera, tapi juga mencerminkan keberagaman budaya dan tradisi yang telah diwariskan dari generasi ke generasi.
Berikut adalah 15 makanan khas Indramayu yang wajib masuk dalam daftar kuliner favoritmu.
Baca Juga: 27 Makanan Khas Bandung, Pasti Ada yang jadi Favoritmu!
1. Kue Koci
Gambar: cookpad.com/@cook_16560030
Kue koci adalah makanan khas Indramayu yang memiliki tekstur kenyal dengan isian kelapa dan gula merah yang dibungkus daun pisang, dan dikukus hingga matang.
Rasa kue koci yang lezat dan manis alami. Gak cuma itu, aroma khas dari daun pisang juga memberikan pengalaman rasa yang autentik.
2. Pedesan Entog
Gambar: cookpad.com/@dapurku_shofy8309
Pedesan entog adalah makanan khas Indramayu yang dibuat dari daging entog yang dimasak dengan cabai merah, daun jeruk, dan serai.
Tekstur daging entog yang sedikit kenyal berpadu sempurna dengan kuah pedas, menjadikan pedesan entog favorit bagi para pencinta rasa pedas di Nusantara.
3. Orog-Orog
Gambar: IG/@keutarsini by Arsini
Orog-orog terbuat dari tepung beras yang dipadukan dengan gula merah dan parutan kelapa, menciptakan rasa manis alami.
Orog-orog sering disajikan saat acara adat atau perayaan tertentu sebagai simbol kebersamaan dan rasa syukur.
4. Mie Ragit
Gambar: cookpad.com/@ikaputriwulandari
Mie ragit memiliki kuah santan gurih dengan tambahan kaldu udang. Disajikan dengan potongan telur rebus dan bawang goreng, mie ragit menghadirkan cita rasa yang sangat lezat.
Hidangan ini sering ditemukan di pasar-pasar tradisional atau festival kuliner di Indramayu.
5. Bubur Glintir
Gambar: cookpad.com/@cook_9570016
Bubur glintir merupakan makanan khas Indramayu berupa bola-bola kecil dari tepung beras yang dimasak dalam kuah santan dengan gula merah.
Bubur glintir ini memiliki rasa manis dan kenyal, cocok sebagai pencuci mulut.
Bubur glintir biasanya disajikan hangat, menambah kenikmatan di sore hari atau saat musim hujan.
6. Geblog
Gambar: IG/@indramayu.makandanjajan
Geblog adalah camilan dari singkong goreng yang disajikan dengan topping gula merah cair atau parutan kelapa.
Teksturnya yang renyah di luar dan lembut di dalam menjadikan geblog makanan yang cocok dinikmati kapan saja.
7. Cimplo
Gambar: Tangkapan Layar YT/ INDRAMAYU CHANEL
Cimplo adalah makanan fermentasi berbahan tepung beras dan tape singkong yang disajikan dengan siraman gula merah cair dan santan kelapa.
Proses fermentasi memberikan aroma khas yang unik, makanya cimplo digemari banyak orang.
Baca Juga: 20 Makanan Khas Bogor: Enak & Murah, Wajib Kamu Cobain!
8. Burbacek
Gambar: Tangkapan Layar YT/Dyodoran
Burbacek adalah hidangan yang memadukan bubur beras, rumbah, dan cecek (kulit sapi goreng).
Hidangan ini biasanya dilengkapi dengan kuah santan gurih dan bawang goreng.
Kombinasi tekstur lembut, segar, dan renyah dalam satu sajian menciptakan harmoni rasa yang sulit dilupakan.
9. Jalabia
Gambar: Ilustrasi Canva
Jalabia adalah camilan berbentuk cincin yang terbuat dari tepung ketan dan kelapa parut, lalu digoreng dan dilapisi karamel gula merah.
Jalabia sering dijadikan oleh-oleh khas Indramayu yang sangat dicari oleh wisatawan.
10. Kue Blengep Cotot
Gambar: cookpad.com/@yani_bungsu
Kue blengep congot adalah makanan khas Indramayu berupa singkong dengan isian gula merah cair yang meleleh saat digigit.
Biasanya kue ini disajikan dengan tambahan parutan kelapa. Kue blengep congot ini sering hadir dalam acara keluarga sebagai camilan.
11. Sengkulun
Sengkulun adalah kue basah yang dibuat dari tepung ketan, gula merah, dan santan, menghasilkan tekstur lembut dan rasa manis legit.
Sengkulun biasanya disajikan dalam potongan kecil, cocok sebagai teman menikmati teh atau kopi.
12. Nasi Lengko
Gambar: cookpad.com/@weipe1911
Nasi lengko adalah makanan khas Indramayu yang terdiri dari kombinasi nasi putih, tahu, tempe, irisan mentimun, taoge, dan daun kucai, disiram dengan bumbu kacang yang manis dan gurih.
Selain di Indramayu, nasi lengko juga menjadi sajian populer di daerah sekitar seperti Cirebon dan Brebes.
13. Pindang Gombyang Manyung
Gambar: Kompas/Mohammad Hilmi Faiq
Pindang gombyang manyung adalah makanan khas Indramayu yang bahan utamanya menggunakan ikan manyung yang dimasak dengan rempah seperti kunyit, jahe, dan belimbing wuluh.
Kuah pindang gombyang manyung yang kaya rasa asam segar menciptakan pengalaman kuliner yang unik dan menggugah selera.
Ikan manyung sendiri dikenal memiliki tekstur daging yang lembut dan kaya akan nutrisi, menjadikan hidangan ini tidak hanya lezat tetapi juga sehat.
14. Rumbah
Gambar: cookpad.com/@eris_kitchen
Rumbah adalah makanan khas Indramayu yang mirip dengan pecel, namun ada tambahan petis dan asam jawa pada bumbunya.
Kombinasi sayuran segar dan bumbu kacang menghasilkan rasa manis dan asam yang khas.
Rumbah ini sering disajikan dengan lontong atau nasi, membuatnya cocok untuk sarapan atau makan siang ringan.
Baca Juga: 15 Makanan Khas Ciamis: Murah tapi Rasanya Gak Kaleng-Kaleng!
Itu dia 14 makanan khas Indramayu yang punya cita rasa lezat. Makanan ini punya cita rasa lezat sekaligus mencerminkan budaya dan tradisi masyarakatnya.
So, kalau kamu berkunjung ke Indramayu, pastikan untuk mencicipi makanan khasnya. Pengalaman kuliner ini akan meninggalkan kesan mendalam dan membuat perjalananmu semakin berkesan.