WhatsApp Akan Luncurkan Fitur Baru Sembunyikan Status Online, Simak Jadwal Rilisnya!
Aplikasi Whatsapp (WA) kabarnya akan meluncurkan fitur baru yakni "sembunyikan status online". Simak Jadwal Rilisnya Dibawah!
BaperaNews - Aplikasi WA (WhatsApp) kabarnya akan menambah fitur baru yaitu sembunyikan status online, kabar ini banyak beredar di sosial media dan disambut dengan senang oleh para pengguna setianya.
Whatsapp (WA) memang salah satu aplikasi chatting paling banyak dipakai di Indonesia dan seluruh dunia, pertama kali rilis pada tahun 2009, Whatsapp (WA) menjadi aplikasi paling signifikan perkembangannya dalam dunia teknologi, peminatnya pun semakin hari semakin banyak.
Salah satu keunggulannya adalah tampilan dan cara pakainya yang simple, bisa dipahami oleh semua orang bahkan oleh pengguna lanjut usia, tidak banyak fitur ribet, semua fiturnya terbilang simple namun yang memang dibutuhkan oleh para pengguna chatting. Ukurannya juga tidak terlalu besar, jadi tidak membuat penuh memori.
Semakin usianya bertambah, Whatsapp (WA) selalu membuat perubahan dengan menambah fitur baru untuk mempernyaman penggunanya, yang terbaru ialah akan menambah fitur sembunyikan status online.
Baca Juga : Cara Baca Pesan WhatsApp yang Dihapus
Sejak awal dirilis, fitur ini memang belum ada, status online akan tetap nampak, tak bisa dihilangkan, bisa dilihat oleh siapapun ketika pengguna sedang online, baik itu oleh nomor kontak yang disimpan ataupun tidak.
Yang bisa disembunyikan hanyalah status terakhir dilihat (last seen) dan status riwayat online. Munculnya fitur baru sembunyikan status online ini bermanfaat untuk lebih menjaga privasi pengguna Whatsapp (WA).
Jadi kapan fitur baru Whatsapp (WA) ini akan dirilis? Nah, sejauh ini belum ada info resmi tanggal rilis dan penerapannya, dari informasi WABetaInfo, fitur baru ini akan dihadirkan dalam waktu dekat, nantinya setiap pengguna bisa menyembunyikan status online nya yang bisa diatur sesuai keinginan privasi masing-masing, setelahnya pengguna hanya perlu memilih “hide online status” di pengaturan privasi, seketika semua orang yang ada di daftar kontak maupun tidak terdaftar di kontak, tidak akan bisa tau kita sedang online, jadi bisa lebih bebas dan privat.
Nantinya kemungkinan juga akan ada pengaturan kepada siapa sembunyikan status online diterapkan, misalnya kepada kontak tertentu, atau kepada kontak tidak dikenal yang nomor Whatsapp (WA) nya tidak terdaftar di handphone kita, sebagaimana fitur “last seen”. Kita tunggu saja tanggal rilisnya ya.
Baca Juga : Dulu Populer, Kini BlackBerry OS Resmi Berhenti Beroperasi, Ini Penyebabnya!
Baca Juga : WhatsApp Kini Miliki Fitur Pesan Hilang Otomatis Dalam 24 Jam, 7 Hari, dan 90 Hari