Usai Menjalani Pelatnas, Simak Jadwal Keberangkatan Atlet Esports Indonesia Ke SEA Games 2021

Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) resmi mengumumkan jadwal keberangkatan timnas esports ke SEA Games 2021 Vietnam!

Usai Menjalani Pelatnas, Simak Jadwal Keberangkatan Atlet Esports Indonesia Ke SEA Games 2021
Para atlet yang mengikuti Pelatnas untuk Timnas Esport Indonesia. Gambar: Dok. PBESI

BaperaNews - Usai melalui proses pelatnas, kini timnas esports untuk SEA Games bersiap untuk segera berangkat menuju Vietnam. Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) resmi mengumumkan jadwal keberangkatan timnas esports ke SEA Games 2021 Vietnam. Dalam pengumuman tersebut diketahui bahwa tiap cabang olaharaga (cabor) mempunya jadwal keberangkatan yang berbeda-beda.

Keputusan terkait jadwal keberangkatan yang dibedakan setiap cabornya ini dilakukan bukan tanpa sebab. Hal ini dilakukan karena masing-masing cabor menyesuaiakn jadwal keberangkatan dengan jadwal pertandingan yang berbeda. Dari pengumuman tersebut diketahui para tim esports Indonesia berangkat dimulai pada 9 Mei 2022 dan akan kembali ke Indonesia pada 25 Mei 2022 mendatang.

SEA Games 2021 Vietnam yang mulai digelar pada 12 Mei 2022 mendatang ini, membuat tim PBESI memberangkatkan terlebih dahulu tim manager dan head coach pada 9 Mei 2022. Kemudian pada 10 Mei 2022 dua timnas esports yakni Free Fire dan FIFA Online 4 akan menyusul berangkat ke Vietnam.

Baca Juga: Peluncuran Game Ys 6 Diikuti oleh 1,2 Juta Gamers Pada Masa Pra-registrasi dan Berikan Banyak Penawaran Menarik

Lalu disusul dengan Timnas PUBG Mobile yang akan mulai bertanding pada 16 Mei akan berangkat ke Hanoi pada 14 Mei 2022. Kemudian pada 16 Mei 2022 disusul timnas Mobile Legends yang akan berangkat. Dan yang paling akhir adalah timnas Cross Fire yang baru akan berangkat pada 17 Mei 2022 mendatang.

Jadwal pertandingan untuk cabang esport sendiri akan mulai dari 13 Mei 2022 hingga 22 Mei 2022. Dibuka dengan cabor FIFA Online dan Free Fire. Lalu dilanjutkan dengan pertandingan PUBG Mobile Tim dan Individu pada tanggal 16-20 Mei 2022. Sementara Mobile Legends dan Crossfire baru mulai bertanding pada 21-22 Mei 2022 mendatang.

Pada SEA Games 2022 Vietnam cabang esport tahun ini akan memperebutkan 10 medali emas. Semua pertandingan cabang esport ini akan dilaksanakan di Vietnam National Convention Center.

Berikut jadwal keberangkatan dari Timnas Esport Indonesia ke Hanoi :

9 Mei 2022 : Manager dan Head Coach

10 Mei 2022: Free Fire dan FIFA Online 4

14 Mei 2022: PUBG Mobile

16 Mei 2022: Mobile Legends

17 Mei 2022: Cross Fire

Baca Juga : PUBG Resmi Luncurkan Fitur 1v1 Untuk Adu Skill Antar Pemain