Top 3 Sports, Asian Games Diundur, Timnas Indonesia Kalah

Berita olahraga paling populer kali ini dimulai dari Asian Games 2022 diundur, Joan Mir bingung dengan situasi Suzuki, hingga Timnas Indonesia kalah dari Vietnam.

Top 3 Sports, Asian Games Diundur, Timnas Indonesia Kalah
Top 3 Sports, Asian Games Diundur, Timnas Indonesia Kalah. Gambar : ANTARA FOTO/ Dok. Aditya Pradana

BaperaNews - Berita olahraga terbaru dari Indonesia dan manca kami sajikan untuk Anda, dimulai dari Asian Games 2022 diundur, Joan Mir yang bingung pada situasi Suzuki, hingga Timnas Indonesia kalah dari Vietnam di laga perdana SEA Games.

Berikut berita selengkapnya yang akan kami sajikan untuk anda : 

  1.       Asian Games 2022 diundur

Asian Games 2022 yang seharusnya dijadwalkan akan diadakan di Hangzhou, China pada tanggal 10 – 15 September 2022 mendatang dipastikan akan diundur ke tahun 2023, hal ini karena saat ini China sedang menghadapi badai covid-19 dimana terjadi peningkatan kasus covid-19 yang drastis hingga membuat Negara tersebut menjalankan pembatasan untuk segala hal demi bisa mengurangi penularan.

Hal ini pun turut berpengaruh pada dunia olahraga, kepastian pengunduran ini disampaikan langsung oleh Plt Presiden Komite Olimpiade Asia (OCA), Randhir Singh kepada media pada hari Jumat 6 Mei 2022.

Belum disampaikan lebih lanjut kapan tepatnya jadwal baru akan dirilis, Asian Games sendiri rencananya akan diikuti sekitar 11 ribu atlet dari segala cabang olahraga dari 44 negara di seluruh Asia.

Baca Juga : Top 3 Dunia, PM Inggris Minta Maaf, China Tak Kirim Bantuan ke Ukraina

  1.       Joan Mir bingung kondisi Suzuki

Joan Mir menyampaikan rasa bingungnya tentang status Suzuki pada ajang MotoGP mengingat adanya rumor tim asal jepang tersebut akan mundur dari MotoGP usai musim 2022 selesai, meski Dorna selaku penyelenggara MotoGP dengan tegas menolaknya karena Suzuki sudah tanda tangan kontrak hingga tahun 2026, tetap saja Joan Mir merasa bingung dengan statusnya.

Ia menyebut ia baru saja memperpanjang kontraknya dengan Suzuki pada hari Minggu 1 Mei 2022, kemudian sehari setelahnya muncul rumor tersebut, yang tentunya membuatnya heran. Joan Mir sendiri memang sudah diincar oleh sejumlah tim lain karena permainannya yang baik, namun ia ingin mendapatkan kepastian dulu dari tim Suzuki.

Baca Juga : Bursa Transfer Pembalap Bergairah Usai Suzuki Mundur Dari MotoGP

  1.        Timnas Indonesia kalah 0-3 dari Vietnam

Timnas Indonesia kalah dari tim Vietnam di laga perdana Grup A Sea Games 2021 (2022) yang dilaksanakan di Stadion Viet Tri hari Jumat malam 6 Mei 2022, pada babak pertama Timnas Indonesia bisa menahan dan kedua tim 0-0 namun pada babak kedua langsung diberondong tiga gol sekaligus oleh Vietnam.

Timnas Indonesia disebut kurang baik dalam stamina maupun permainan, namun masih ada tiga laga lagi yang tersisa di Grup A, diharapkan Timnas Indonesia bisa bertanding lebih baik dan mendapat kemenangan.

Baca Juga : Jadwal Timnas Indonesia U 23 di Sea Games 2022