Tiga Pekan Tidak Bertemu Sang Anak, Wanda Hamidah Ajukan Mediasi Kepada Mantan Suami

Tak ingin perseteruannya dibawa ke pengadilan, Wanda Hamidah ajukan mediasi kepada mantan suaminya usai tidak bertemu anaknya selama 3 minggu.

Tiga Pekan Tidak Bertemu Sang Anak, Wanda Hamidah Ajukan Mediasi Kepada Mantan Suami
Tiga Pekan Tidak Bertemu Sang Anak, Wanda Hamidah Ajukan Mediasi Kepada Mantan Suami. Gambar : Instagram.com/@wanda_hamidah

BaperaNews - Perseteruan antara Wanda Hamidah dan mantan suaminya, Daniel Patrick masih menjadi sorotan netizen. Wanda yang tak ingin persoalan dengan mantan suaminya berlanjut ke ranah pengadilan, ia pun akhirnya berinisiatif untuk mengajak sang mantan berdamai.

“Saya yang ngajakin (mediasi), tujuannya, ini masalah keluarga harusnya bisa diselesaikan baik-baik, ” ujar Wanda Hamidah.

Wanda Hamidah menilai tak elok jika persoalan keluarga harus ditangani oleh pihak berwajib. Maka dari itu, ia menawarkan mediasi yang juga semata-mata dilakukan demi sang anak. Wanda berharap kemurahan hati dari mantan suaminya untuk menerima tawaran mediasi yang nantinya akan difasilitasi oleh pihak Kepolisian Resort Metro Depok.

"Harusnya masalah keluarga bisa diselesaikan dengan kekeluargaan, demi anak, " ujar Wanda Hamidah.

Namun jika nantinya proses mediasi tidak menemukan titik terang, wanita berusia 44 tahun ini akan berusaha ikhlas. Kendati demikian, sebagai seorang ibu ia akan tetap memperjuangkan haknya untuk bisa bertemu dengan anaknya, Malakai.

"Saya ikhlas. Tapi sebagai orang tua, saya tidak akan pantang menyerah, terus berikhtiar mendapatkan hak saya sebagai seorang ibu," ungkapnya.

Baca Juga : Tiara Marleen Resmi Menjadi Tersangka Dalam Kasus Pencemaran Nama Baik Mendiang Vanessa Angel

Meski harus melawan kenangan pahit di ingatannya, Wanda Hamidah mengaku akan berusaha tegar untuk bisa kembali memeluk sang anak.

"Saya akan berusaha tidak mengeluarkan kata kata untuk ayahnya, bagaimanapun dia ayah dari anak saya. Biar bagaimana saya ibunya," katanya.

"Jadi doakan aja semuanya bisa kembali lagi bersama menemukan jalan, yang pasti semua untuk kebahagiaan anak,” sambungnya

Diketahui sebelumnya, Daniel Patrick melaporkan Wanda Hamidah ke Polres Metro Depok pada Minggu (17/5/2022).

"Mohon doanya, ini masalah keluarga. Doakan yang terbaik buat anak saya, karena masalah keluarga nggak baik diumbar, " tukasnya.

Wanda Hamidah dilaporkan atas dugaan pelanggaran Pasal 167 KUHP soal memasuki perkarangan rumah orang tanpa izin hingga Pasal 406 KUHP tentang perusakan. Dalam kelanjutan kasus tersebut, Wanda pun mengajukan permohonan mediasi ke Polres Metro Depok. Namun permohonan mediasi dari Wanda Hamidah belum ditanggapi oleh pihak Daniel Patrick.

Persoalan antara Wanda Hamidah dengan mantan suaminya terjadi karena Wanda yang merasa dipersulit untuk bertemu dengan anaknya.