Mulai Maret 2023 Dilakukan Uji Coba Pembayaran Tol Tanpa Kartu Secara Bertahap

Kementerian PUPR akan menjalankan uji coba pembayaran jalan tol nirsentuh atau bayar tol tanpa henti secara bertahap mulai Maret 2023.

Mulai Maret 2023 Dilakukan Uji Coba Pembayaran Tol Tanpa Kartu Secara Bertahap
Mulai Maret 2023 dilakukan uji coba pembayaran tol tanpa kartu secara bertahap. Gambar : merdeka.com/Iqbal S. Nugroho

BaperaNews - Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) segera menjalankan uji coba transaksi jalan tol nirsentuh atau bayar tol tanpa henti atau tanpa kartu yang disebut MLFF (Multi Lane Free Flow) mulai Maret 2023 mendatang di beberapa ruas jalan tol.

Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian menyebut uji coba pembayaran tol tanpa kartu dilakukan di Jalan Tol Bali Mandara terlebih dahulu, ruas jalan tol tersebut dinilai cocok jadi lokasi uji coba karena jaraknya pendek, mudah untuk kendaraan melintas.

“Iya 2023 mau di Tol Bali Mandara, Maret itu, kan kita uji coba dulu” tuturnya pada Selasa (17/1).

Nantinya, lanjut Hedy Rahadian, pemerintah akan melakukan uji coba lanjutan bayar tol tanpa tempel kartu di ruas jalan tol lainnya, sekaligus mengevaluasi penerapan MLFF di Jalan Tol Bali Mandara. Dari hasil evaluasi tersebut akan menjadi patokan untuk menerapkan di ruas jalan selanjutnya.

“Nanti kita perluas, kita evaluasi dulu di Bali masalahnya apa, nanti diperluas” terangnya.

Sementara itu Kepala Badan Pengatur Jalan Tol Kementerian PUPR Danang Parikesit menambahkan, uji coba pembayaran tol tanpa kartu dilakukan secara bertahap, selama masa transisi dengan sistem MLFF, kendaraan bisa menggunakan aplikasi tanpa lewat palang tol, namun ada gerbang juga untuk transaksi tunai atau transaksi konvensional.

Baca Juga : Berlaku Tahun Ini, Bagaimana Skema Transaksi Bayar Tol Nirsentuh?

“Kami memulai dengan hilangkan satu gerbang tol dulu, untuk MLFF, dan gerbang yang lain tetap bisa dipakai untuk transaksi non tunai dengan kartu elektroniknya” sambungnya. Pengguna cukup mengunduh aplikasi Cantas untuk transaksi dengan MLFF.

Kemudian melakukan registrasi di Cantas dan memasukkan pilihan sistem pembayarannya, dengan demikian ketika melewati gerbang tol, saldo akan otomatis terpotong.

Sistem MLFF ini diyakini lebih cepat dan praktis, sebab pengguna tidak harus berhenti lagi untuk menempel kartu di gerbang tol, sehingga perjalanan lebih cepat dan mengurangi kemacetan.

Dirut PT Roatex Indonesia Toll System (RITS) yang menjadi badan pelaksana MLFF mengungkap tahap uji coba masuk tol tanpa kartu ini memang dilakukan di Bali terlebih dahulu, Bali ini sudah didiskusikan sebagai tol yang tidak terlalu padat sehingga lebih mudah dalam kontrol dan memastikan sistem bisa berjalan baik.

“Setelah Bali sudah menerapkan MLFF secara menyeluruh, baru kita uji coba di ruas jalan tol yang lain” tutupnya.

Baca Juga : Daftar Penyesuaian Tarif 25 Ruas Tol Yang Akan Naik di 2023