Jadwal 3 Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Open 2021

Jadwal pertandingan wakil Indonesia di semifinal Indonesia Open 2021 hari ini Sabtu (27/11), Berikut informasi lengkapnya

Jadwal 3 Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia Open 2021
Pasangan ganda putra Indonesia Kevin/Marcus di Indonesia Open 2021. Gambar : dok. Humas PP PBSI Indonesia

BaperaNews - Indonesia hanya menyisakan 3 wakilnya di babak semifinal Indonesia Open 2021 yang akan digelar di Bali Convention Center, Nusa Dua, Bali, pada hari Sabtu (27/11/2021).

Jonatan Christie yang merupakan tunggal putra andalan Indonesia menjadi wakil Indonesia pertama yang telah memastikan satu tempat di semifinal usai Anders Antonsen menyatakan untuk mundur dari babak perempat final pada hari Jumat (26/11/2021) kemarin.

Diketahui, penyebab Antonsen mundur dari babak perempat final Indonesia Open 2021 lantaran ia mengalami masalah fisik yaitu di otot dada.

Pada babak semifinal Indonesia Open 2021 yang akan berlangsung hari ini, Jonatan akan kembali berhadapan dengan wakil Denmark lainnya yaitu Viktor Axelsen.

Dalam laga semifinal melawan Jonatan, Axelsen mengaku sudah tidak sabar untuk menghadapi jojo di babak semifinal Indonesia Open 2021 ini.

Diketahui, mereka terakhir bertemu di babak perempat final Thailand Open 2021 yang berlangsung pada Mei 2021 kemarin. Kala itu, pertandingan dimenangkan oleh Axelsen dalam 2 game langsung dengan skor 21-14 dan 21-5.

Wakil selanjutnya yang berhasil lolos ke babak semifinal Indonesia Open 2021 ini yaitu Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Greysia/Apriyani harus berjuang keras untuk dapat mengalahkan pasangan asal Jepang, Mayu Matsumoto/Ayako Sakuramoto dalam rubber game dengan skor 21-16, 12-21, dan 21-18.

Di babak semifinal ini, Greysia/Apriyani akan menghadapi pasangan yang tangguh, yaitu Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand).

Greysia/Arpiyani memiliki rekor pertemuan yang bagus yaitu 6-1 atas pasangan Kititharakul/Prajongjai. Pertemuan terakhir mereka terjadi di ajang Uber Cup 2020 yang diselenggarakan pada bulan Oktober kemarin. Kala itu, Greysia/Apriyani berhasil menang dengan skor 21-17, 17-21, dan 21-19.

Wakil terakhir yang berhasil lolos ke babak semifinal ini berasal dari sektor ganda putra yaitu Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Mereka berhasil menang dalam rubber game dengan skor 14-21, 21-14 dan 21-16.

Di babak semifinal ini, Kevin/Marcus akan menghadapi pasangan asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Diketahui, Kevin/Marcus belum pernah kalah ketika menghadapi pasangan India ini.

Pertandingan semifinal Indonesia Open 2021 ini dapat disaksikan melalui siaran langsung MNCTV dan iNews mulai pukul 12.00 WIB. 

Berikut ini adalah jadwal pertandingan 3 wakil Indonesia di babak Semifinal Indonesia Open 2021:

Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty

Jonatan Christie vs Viktor Axelsen.