Hasil Liga Champions: Langkah AC Milan Tertahan Usai Dikalahkan Oleh Liverpool

Dikalahkan Liverpool 2-1, Langkah Ac Milan harus terhenti di fase grup liga champions. Berikut hasil liga champion Ac Milan vs Liverpool

Hasil Liga Champions: Langkah AC Milan Tertahan Usai Dikalahkan Oleh Liverpool
AC Milan dan Liverpool berduel di Grup B UCL 2021/2022. Gambar : thisisanfield.com

BaperaNews - Pertandingan antara AC Milan dan Liverpool yang digelar di Stadion San Siro pada Rabu (8/12/2021) pukul 03.00 WIB atau Selasa (7/12/2021) waktu setempat. Pertandingan ini merupakan matchday terakhir babak penyisihan Grup B Liga Champions 2021-2022.

Bagi AC Milan pertandingan melawan Liverpool merupakan laga penentu nasibnya pada Liga Champions musim ini. I Rossoneri wajib meraih kemenangan pada laga ini jika ingin memiliki peluang untuk lolos ke babak 16 besar.

Dengan demikian milan berusaha tampil menekan sejak menit awal. Namun, Liverpool juga berhasil meredam upaya tuan rumah hingga pada pertengahan babak pertama.

Pertahanan Liverpool baru bisa dijebol pada menit ke-30 usai serangan cepat Milan yang datang dari sisi kanan berhasil membuat keunggulan lewat gol Fikayo Tomori. Tembakan dari Alessio Romagnoli dari sudut yang sempet mampu dihadang dengan Allison. Namun, bola liar di depan gawang berhasil disambat oleh Fikayo Tomori.

Enam menit setelahnya, Liverpool berhasil membuat kedudukan sama lewat gol balasan dari Mohamed Salah. Bola rebound hasil dari tembakan Alex Chamberlain yang sempat di hadang oleh Mike Maignan berhasil disambar oleh Salah.

Jual beli serangan pun terjadi di waktu yang tersisa pada babak pertama, namun tak ada gol yang berhasil tercipta. Hingga skor imbang 1-1 pada babak pertama.

Liverpool berbalik unggul di menit ke-55. Kesalahan yang dibuat oleh Tomori di lini belakang mendatangkan bencana bagi milan. Mane yang berhasil merebut bola langsung melepaskan tembakan kerasnya namun masih bisa diblok dengan baik oleh Maignan.

Sayang, bola liar tersebut berhasil disundul Origi yang berdiri bebas di tengah kotak penalti. Sehingga The Reds unggul 2-1.

Milan yang terus berusaha mengejar ketinggalan dengan melancarkan serangan bertubi-tubi. Namun belum juga menyamakan kedudukan dan selalu kandas di jantung pertahanan Liverpool.

Pada menit ke-83, Zlatan Ibrahimovic mencoba aksinya dengan tendangan akrobatik namun sayang bola masih melenceng. Semenit kemudian, Franck Kessie mendapat peluang bagus untuk cetak gol dari kotak penalti namun belum dapat dieksekusi dengan baik.

Skor 2-1 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga laga usai. Hasil ini membuat Milan otomatis tersingkir dari Liga Champions

Susunan pemain

Milan XI (4-2-3-1): Mike Maignan; Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Franck Kessie; Junior Messias, Brahim Diaz, Rade Krunic; Zlatan Ibrahimovic.

Liverpool XI (4-3-3): Alisson; Neco Williams, Ibrahima Konate, Nathaniel Phillips, Konstantinos Tsimikas; Alex Oxlade-Chamberlain, Tyler Morton, Takumi Minamino; Sadio Mane, Divock Origi, Mohamed Salah.