Dibantai 7-0 oleh Liverpool Jadi Kekalahan Terbesar MU Dalam 92 Tahun Terakhir
Liverpool cetak sejarah baru usai bantai Manchester United dengan skor telak 7-0. Hal tersebut menjadi kekalahan terbesar Manchester United dalam 92 tahun terakhir.
BaperaNews - Liverpool cetak sejarah baru usai membantai Manchester United (MU) di pekan ke-26 Liga Inggris 2022-2023 dengan skor telak 7-0 di Stadion Anfield, Senin (6/3).
Kekalahan Terbesar Manchester United Dalam 92 Tahun Terakhir
Skor 7-0 pertandingan MU melawan Liverpool pada Senin (6/3) menjadi kekalahan terbesar Manchester United dalam 92 tahun terakhir. Tidak hanya itu, kekalahan Manchester United ini juga menegaskan status Liverpool sebagai tim yang paling sering mengalahkan Setan Merah di ajang Liga Inggris.
Setan Merah telah menelan 19 kekalahan setiap berhadapan dengan Liverpool, Manchester United (MU) menjadi tim dengan kekalahan terbanyak dari Liverpool dibanding tim lain pada setiap pertandingan Liga Inggris.
Liverpool bantai Manchester United 7-0 diawal dengan gol dari Cody Gakpo (menit ke-43', 50'), Darwin Nunez (47', 75'), Mohamed Salah (66', 83'), dan Roberto Firmino (88').
Baca Juga : Pemain PSG, Achraf Hakimi Menjadi Terdakwa Kasus Pemerkosaan
Usai Manchester United dibantai Liverpool, Manajemen Setan Merah, Erik Ten Hag sangat marah dengan anak asuhnya. Erik Ten Hag mengatakan 11 pemain tidak bertanding sesuai rencana.
"Saya tidak punya penjelasan. Saya harus mencari tahu, itu hanya terjadi pada apa yang saya lihat. Babak pertama cukup terkendali. Mungkin kami memiliki peluang yang lebih baik, kami membuat satu kesalahan. Dalam transisi pertahanan, tidak bermain sebagai tim, kami tidak mengikuti rencana, ada 11 orang. Saya tidak tahu, itu sangat buruk," kata Ten Hag, pada Senin (6/3)
Rekor Baru Trio Liverpool Menang 7-0 Lawan MU
Kemenangan Liverpool 7-0 atas MU membuat Opta Joe, Gakpo, Moh Salah, dan Nunez menjadi trio pertama di abad 21 yang mampu membuat minimal dua gol dalam pertandingan yang sama di Liga Inggris.
Tidak hanya itu, akibat Liverpool bantai MU 7-0, Liverpool kini menempati posisi 5 pada klasemen Liga Inggris dengan 42 poin.
Baca Juga : Elon Musk Mau Beli Manchester United, Sudah Siapkan Dana Rp 83 T