Asik! Ancol Beri Tiket Gratis Selama Bulan Ramadhan 2023
PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk memberikan tiket gratis masuk Ancol untuk semua pengunjung yang tidak membawa kendaraan pribadi selama bulan puasa 2023.
BaperaNews - PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk memberi tiket gratis Ancol untuk semua pengunjung yang masuk kawasan Ancol tanpa membawa kendaraan pribadi selama bulan Ramadhan 2023 menjelang waktu buka puasa yakni pukul 17.00-23.00 WIB.
Direktur Ancol Eddy Prasetyo menyebut program tiket gratis Ancol ini berlaku selama satu bulan, mulai hari ini Kamis, 23 Maret 2023 sampai 20 April 2023 mendatang.
“Program ini ialah yang pertama kali dilaksanakan Ancol di bulan Ramadhan 2023. Karena kami ingin jadikan Ramadhan tahun ini sebagai momen yang ceria untuk semua semua pengunjung setia Ancol” tutur Eddy Prasetyo pada Selasa, (21/3).
Untuk mendapat tiket gratis Ancol selama menjelang buka puasa ramadhan 2023 ini, pengunjung harus lakukan pemesanan tiket terlebih dahulu di www.ancol.com.
Tidak ada batasan atau kuota untuk tiket gratis masuk Ancol ini, namun per orang hanya bisa memesan maksimal tiga tiket.
Jika pengunjung ingin mendapat tiket gratis masuk Ancol namun tetap membawa kendaraan pribadi, pengunjung diwajibkan memesan tiket untuk kendaraan dengan harga Rp 15.000 untuk motor dan Rp 25.000 untuk mobil.
Baca Juga : Doa Berbuka Puasa Ramadhan yang Benar, Lengkap dengan Artinya
Tidak hanya tiket gratis masuk Ancol saja yang disuguhkan pihak Ancol selama bulan ramadhan 2023, namun juga akan ada rangkaian hiburan menarik untuk pengunjung yang hadir dalam acara bertajuk Festival Keajaiban Ramadhan.
Salah satu agenda pada Festival Keajaiban Ramadhan di Ancol ialah bazar ramadhan yang dilaksanakan di kawasan Pantai Timur Ancol di Symphony of The Sea. Aneka kuliner, acara talkshow ramadhan, live musik, dan beragam permainan berhadiah juga dihadirkan di festival.
Pengunjung tak perlu khawatir untuk keperluan buka puasa maupun shalatnya. Buka puasa bisa memesan makanan di penjaja kuliner.
Sedangkan untuk shalat maghrib, isya, maupun tarawih bisa dilaksanakan di Ancol di tempat ibadah yang tersedia secara berjamaah. Jadi pengunjung bisa sekaligus berlibur, buka puasa, dan tetap bisa menjalankan shalat.
“Sehingga pengunjung tak hanya bisa menikmati keindahan sore hari di pantai Ancol atau menikmati panorama matahari terbenam, namun juga bisa mendapat pengalaman baru selama bulan ramadhan ini di Taman Impian Jaya Ancol” pungkas Eddy Prasetyo.
Yuk ramaikan Festival Keajaiban Ramadhan di Ancol. Pesan tiket gratis Ancol di www.ancol.com. Selamat berpuasa!
Baca Juga : Pengumuman! Selama Puasa, PNS Kerja Mulai Dari Jam 08.00-15.00