Apakah Karang Gigi Bisa Rontok Dengan Pasta Gigi? Simak Penjelasan Dokter
Dokter spesialis gigi di Difa OHC drg Adianti memastikan bahwa karang gigi tidak akan bisa rontok atau hilang hanya dengan pasta gigi.
BaperaNews - Karang gigi seringkali menimbulkan banyak masalah seperti bau mulut hingga gusi berdarah. Sebab itu, tak sedikit yang berusaha menghilangkan dan atau merontokkannya. Banyak cara yang bisa dilakukan yang biasanya dengan treatment atau tindakan dari dokter gigi.
Namun viral unggahan warganet yang menyebut karang gigi bisa bersih dengan merek pasta gigi tertentu. Unggahan tersebut di media sosial, Twitter @mediocrickey, pengunggah merasa ragu dengan iklan pasta gigi yang diklaim bisa merontokkan karang gigi.
“Yakin karang gigi bisa rontok sendiri?” tulisnya pada Kamis (5/1).
Unggahan tersebut disertai dengan gambar iklan pasta gigi yang mengklaim mampu atasi bau mulut, memutihkan gigi, bahkan menghilangkan karang gigi. Di laman testimoni produk tersebut juga ada yang mengaku karang gigi bisa rontok dengan pasta gigi pada produk tersebut.
Hingga Jumat sore (6/1), unggahan tersebut telah dilihat 1 juta kali dan mendapat lebih dari 150 ribu like. Lantas, benarkah pasta gigi bisa menghilangkan karang gigi? Simak apakah karang gigi bisa rontok dengan pasta gigi dengan penjelasan dari dokter gigi.
Apakah Karang Gigi bisa Rontok dengan Pasta Gigi
Dokter spesialis gigi di Difa OHC drg Adianti memastikan karang gigi tidak akan bisa rontok hanya dengan pasta gigi, sebab karang gigi berasal dari sisa makanan yang menumpuk dan lama tidak dibersihkan hingga mengalami pengerasan.
Baca Juga : Gratis! Simak Cara Operasi Cabut Gigi Geraham Pakai BPJS Kesehatan
“Makanya disebut karang karena keras mirip batu karang” tuturnya pada Jumat (6/1).
Maka, karena keras, karang gigi tidak akan bisa hilang hanya dengan diolesi sesuatu, karang gigi harus di congkel atau digetarkan agar bisa hancur dan lepas.
Karang gigi hanya bisa rontok dengan prosedur scaling. “Sepengetahuan saya tidak ada cara selain scaling” imbuhnya.
Menurut Difa OHC drg Adianti, karang gigi sulit dihilangkan, lebih baik dicegah dengan langkah “Sikat gigi secara benar, dengan waktu yang benar” terangnya.
Yakni sikat gigi jika selesai makan, sekitar 15 menit usai makan serta sebelum tidur, sebab saat tidur, mulut tidak bergerak, sisa makanan yang tidak dibersihkan bisa mengeras jadi karang gigi.
“Makanya penting untuk sikat gigi di waktu yang tepat” pungkasnya.
Sikat gigi dengan cara yang benar ialah dengan buka mulut lebar, arahkan sikat dari gigi ke gusi, sikat gigi di permukaan dalam maupun di langit-langit mulut, dan terakhir sikat lidah dengan tongue scraper. Selain itu, juga rutin periksa gigi ke dokter gigi tiap enam bulan sekali.
“Kadang ada di sudut yang susah dijangkau, bukan jadi karang gigi namun numpuk dimana-mana” tutupnya.
Informasi baiknya, scaling ditanggung oleh BPJS Kesehatan jika memang perlu dilakukan dengan indikasi medis. Misalnya jika terjadi pasien yang sakit gigi dan sakit gigi tersebut terjadi karena karang gigi yang menumpuk sehingga dokter merasa perlu untuk dilakukan scaling.
Baca Juga : Bersihkan Karang Gigi Gratis Dengan BPJS, Simak Caranya!